Daftar 11 Panelis Debat Perdana Pilpres 2024
- Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan 11 panelis untuk debat perdana calon presiden dan wakil presiden di Kantor KPU, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. Mayoritas panelis merupakan akademisi dari perguruan tinggi di Tanah Air.
Nasional
JAKARTA—Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan 11 panelis untuk debat perdana calon presiden dan wakil presiden di Kantor KPU, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. Mayoritas panelis merupakan akademisi dari perguruan tinggi di Tanah Air.
Komisioner KPU August Mellaz mengatakan seluruh panelis merupakan figur yang kompeten di bidangnya, “Kami sudah mendapatkan konfirmasi yang akan menjadi panelis untuk debat pertama,” ujar August, dikutip Senin, 11 Desember 2023.
KPU menyatakan seluruh panelis akan menjalani karantina mulai Minggu, 10 Desember 2023 sampai hari berlangsungnya debat di Jakarta. Dalam karantina, mereka akan merumuskan sejumlah pertanyaan untuk sesi debat.
- Kilas Balik Praktik Politik Uang pada Pemilu 2019
- Kenali Cara Pencegahannya, Berikut Langkah Hindari Kelahiran Prematur
- Lima Rekomendasi Lokasi Merayakan Tahun Baru Gratis di Surabaya
Sebagai informasi, tema debat pilpres perdana meliputi pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Daftar Panelis Debat Perdana Pilpres
Khairul Fahmi (pakar hukum Universitas Andalas)
Mada Sukmajati (pakar ilmu politik UGM)
Rudi Rohi (pakar Ilmu politik Universitas Nusa Cendana)
Lita Tyesta (ahli hukum tata negara Universitas Diponegoro)
Susi Dwi Harijanti (pakar hukum tata negara Universitas Padjajaran)
Agus Riewanto (pakar hukum tata negara UNS Solo)
Al Makin (Guru Besar Studi Agama UIN Sunan Kalijaga)
Bayu Dwi Anggono (Guru Besar Universitas Jember)
Wawan Mas'udi (Dekan Fisipol UGM).
Ahmad Taufan Damanik (Ketua Komnas HAM 2017-2020)
Gun Gun Heryanto (pakar komunikasi politik UIN Syarif Hidayatullah)
- Saham GJTL Melesat Didorong Sentimen Lo Kheng Hong, ARTO-GOTO Masuk Top Losers
- Saham Petrosea (PTRO) Menguat Usai Orang Kepercayaan Prajogo Pangestu jadi Komisaris-Direksi
- Kasus Impor LNG, Karen Agustiawan Gugat PwC Rp1,2 T
KPU sendiri telah menetapkan jadwal pelaksanaan debat capres dan cawapres pada Pilpres 2024 yang selama masa kampanye Pemilu 2024 pada 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Debat pertama dan kedua digelar 12 dan 22 Desember 2023.
Debat ketiga dan keempat diselenggarakan pada 7 dan 21 Januari 2024. Sementara, debat pamungkas berlangsung pada 4 Februari 2024. Seluruh lokasi debat berada di Jakarta. Nantinya, debat capres akan berlangsung tiga kali, sedangkan debat cawapres dua kali. Pasangan capres-cawapres wajib hadir berpasangan pada lima kesempatan debat itu.
Diketahui, KPU telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024. Mereka adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (nomor urut 1), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (nomor urut 2), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (nomor urut 3).