<p>Warga melakukan pengisian bahan bakar kendaraan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), di kawasan Kuningan, Jakarta, Senin, 10 Agustus 2020. Dalam rangka menyambut HUT Ke-75 RI Pertamina memberikan program &#8220;promo merdeka&#8221; pengembalian dana atau cashback sebesar 30 persen dengan pengembalian maksimal Rp 15.000, untuk pembelian BBM jenis Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex kepada masyarakat yang melakukan pembelian melalui aplikasi MyPertamina. Cashback bisa didapatkan diseluruh SPBU Pertamina yang sudah tersedia pembayaran dengan aplikasi MyPertamina selama periode 1-31 Agustus 2020. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Nasional

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru per 1 Juni 2023

  • PT Pertamina (Persero) melakukan sejumlah penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) mulai Kamis 1 Juni 2023.

Nasional

Chrisna Chanis Cara

JAKARTA—PT Pertamina (Persero) melakukan sejumlah penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) mulai Kamis 1 Juni 2023. Perubahan harga terjadi untuk jenis Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite hingga Pertamina Dex di sejumlah daerah. 

Dilansir dari pertamina.com, Kamis, harga Pertamax di Aceh, Banten, Jateng, Yogyakarta, Jatim, Bali, NTB, NTT yakni Rp12.500 per liter. Adapun harga di Sumut, Sumbar, Jambi, Sumsel, Bangka Belitung, Lampung, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltim, Kalut, Sulut, Sulteng, Sultra, Sulsel, Sulbar, Gorontalo, Maluku, Malut, Papua dan Papua Barat dipatok Rp12.800 per liter.

Pertamina menetapkan harga Pertamax di Riau, Kepri, Bengkulu sebesar Rp13.100 per liter. Sedangkan di Free Trade Zona (FTZ) Batam Rp11.900. Sementara itu, harga Pertamax Turbo di Aceh, Banten, Jateng, Yogyakarta, Jatim, Bali, NTB, NTT yakni Rp13.600 per liter.

Di Sumut, Sumbar, Jambi, Sumsel, Bangka Belitung, Lampung, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltim, Kalut, Sulut, Sulteng, Sultra, Sulsel, Sulbar, Gorontalo, dan Papua, Pertamina memasang harga Rp13.900 per liter.

Sementara di Riau, Kepri, Bengkulu, harga Pertamax Turbo sebesar Rp14.200. Sementara di Batam (FTZ) Rp12.900. Lebih lanjut, harga Pertamina Dex di Aceh, Bangka Belitung, Banten, Jateng, Yogyakarta, Jatim, Bali, NTB, NTT yakni Rp13.250 per liter.

Pertalite Tetap

Di Sumut, Sumbar, Jambi, Sumsel, Lampung, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltim, Kalut, Sulut, Sulteng, Sultra, Sulsel, Sulbar, Gorontalo, dan Papua Barat yakni 13.500 per liter. Adapun di Riau, Kepri, Bengkulu yaitu Rp13.750 per liter. Sedangkan di Batam hanya Rp12.600 per liter.

Harga Dexlite di Aceh, Banten, Jateng, Yogyakarta, Jatim, Bali, NTB, NTT yaitu Rp12.650 per liter. Sementara di FTZ Sabang Rp11.400 per liter. Lalu berapa harga Dexlite di Sumut, Sumbar, Jambi, Sumsel, Bangka Belitung, Lampung, Kalbar, Kalteng, Kalsel, Kaltim, Kalut, Sulut, Sulteng, Sultra, Sulsel, Sulbar, Gorontalo, Maluku, Malut, Papua dan Papua Barat? Pertamina mematok harga Rp12.900 per liter.

Khusus di Riau, Kepri, Bengkulu seharga Rp13.150. Sementara di Batam (FTZ) Rp12.000. Adapun harga BBM Pertalite tetap Rp10.000 per liter di semua provinsi sejak 3 September 2022. Demikian halnya Bio Solar yaitu Rp6.800 per liter di semua provinsi.