Daftar Lengkap Tim Pemenangan Anies-Cak Imin
- Penggawa Timnas AMIN cukup beragam, mulai dari mantan menteri, politikus, aktivis, agamawan, purnawirawan militer, pengusaha hingga budayawan.
Nasional
JAKARTA - Pasangan Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) atau AMIN baru saja mengumumkan formasi Timnas AMIN, Selasa, 14 November 2023.
Mantan Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Marsekal Madya Muhammad Syaugi terpilih sebagai Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) AMIN. Dalam membentuk tim kemenangan, Anies menyatakan jika dibentuk selayaknya sebuah tim sepak bola.
Harapannya tim tersebut dapat saling bahu-membahu untuk mencapai kemenangan kepada pasangan Capres-Cawapres tersebut. "Ini adalah line up yang harapannya memperluas gerakan,” ujar Anies dalam keterangannya, Selasa
Anies juga menyebut pembentukan Timnas AMIN untuk memenuhi persyaratan dari KPU di mana pasangan Capres-Cawapres harus memiliki tim pemenangan. “Karena itu yang selama ini sudah ada memiliki tim pemenangan jalan terus, yang disini adalah formalisasi karena memenuhi syarat KPU,” ujarnya.
Penggawa Timnas AMIN cukup beragam, mulai dari mantan menteri, politikus, aktivis, agamawan, purnawirawan militer, pengusaha hingga budayawan. Adapun formasi Timnas AMIN adalah sebagai berikut:
- Captain Muhammad Syaugi Alaydrus
- Co-captain 1: Sudirman Said
- Co-captain 2: Thomas Trikasih Lembong
- Co-captain 3: Al Muzzammil Yusuf
- Co-captain 4: Nihayatul Wafiroh
- Co-captain 5: Azrul Tanjung
- Co-captain 6: Nasirul Mahasin
- Co-captain 7: Leontinys Alpha Edison
- Co-captain 8: Yusuf Muhammad Martak
- Co-captain 9: Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto (KI Anom Suroto)
- Co-captain 10: Muhammad Jumhur Hidayat
- Co-captain 11: Maksum Faqih
- Co-captain 12: Suyoto
- Sekjen: Novita Dewi
- Bendahara: Gede Widiade
- Tim Hukum Nasional: Ari Yusuh Amir
Sosok Sudirman Said dan Thomas Lembong diketahui merupakan mantan menteri di Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) periode pertama. Sudirman Said menjabat Menteri ESDM selama dua tahun hingga terkena perombakan kabinet pada tahun 2016. Adapun Thomas Lembong menjabat sebagai Menteri Perdagangan tahun 2015-2016.
- Pemilu 2024 Jadi Alat Pemutar Ekonomi Nasional
- PLN dan Pertamina Gandeng Perusahaan China Akselerasi Bauran Energi Terbarukan
- Firli Kembali Mangkir Pemeriksaan Polda Metro Jaya
Anies juga menempatkan tokoh dari MUI dan pondok pesantren. KH Nasirul Mahasin diketaui merupakan pengasuh Pondok Pesantren Al-Tahfidzal Qur'an Narukan, Rembang. Kemudian Azrul Tanjung yang merupakan Ketua Komisi Pemberdayaan Umat Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Tidak ketinggalan sosok seniman kondang turut dimasukkan yaitu Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto (KI Anom Suroto). Di posisi Sekjen, AMIN menempatkan Direktur Jakarta Experience Board Novita Dewi. Novita diketahui sudah menjadi orang kepercayaan Anies sejak menjabat Gubernur DKI Jakarta.
Adapun posisi bendaraha diisi pengusaha dan tokoh sepak bola nasional Gede Widiade.Anies mengatakan kapten-kapten Timnas AMIN yang sesungguhnya berada di berbagai kampung dan desa. “Merekalah garda terdepan untuk bertemu warga,” ujar Anies.
Dirinya berharap Timnas AMIN dapat mendorong ide perubahan semakin meluas. “Kami tak ingin terbentuknya Timnas AMIN jadi mengkotakkan siapa di luar siapa di dalam, semuanya berperan,” katanya.