<p>Fitur DANA Biller / Dok. DANA</p>

DANA Luncurkan Fitur Baru, Manjakan Pengguna Saat Top Up Saldo dan Transaksi E-Commerce

  • Fitur DANA Biller ini memungkinkan DANA untuk bersinergi dengan platform lain, sehingga bisa menjembatani berbagai kebutuhan masyarakat

Drean Muhyil Ihsan

Drean Muhyil Ihsan

Author

JAKARTA – Perusahaan fintech pembayaran PT Espay Debit Indonesia Koe alias DANA menghadirkan fitur baru dalam aplikasinya, yakni DANA Biller. Fitur ini diklaim dapat memudahkan penggunanya saat menambah saldo hingga melakukan pembayaran transaksi di e-commerce.

CEO dan Co-Founder DANA, Vincent Iswara mengatakan, hadirnya fitur DANA Biller didasari pada tingginya kebutuhan masyarakat dalam melakukan transaksi top-up maupun untuk e-commerce.

Setiap bulannya, tidak kurang dari 45.000 pengguna DANA memanfaatkan fitur Send Money untuk melakukan top-up ke pembayaran e-wallet lain. Dengan begitu, saat ini memungkinkan pengguna DANA untuk melalukan transaksi ke platform dompet digital lainnya.

“Fitur DANA Biller ini memungkinkan DANA untuk bersinergi dengan platform lain, sehingga bisa menjembatani berbagai kebutuhan masyarakat,” ujarnya melalui keterangan resmi yang diterima TrenAsia.com, Rabu 4 November 2020.

Para pengguna bisa mengunjungi halaman DANA lalu klik ‘Lihat Semua’ dan pilih ‘Transfer – E-Commerce’ untuk pembayaran belanja di marketplace, atau pilih ‘Top Up – Saldo Digital’ untuk menambahkan saldo. Pengguna juga bisa menemukan pilihan berbagai e-wallet dan e-commerce lain yang tersusun secara alfabetis.

Sementara itu, bagi pengguna yang ingin menambah saldo e-wallet, bisa memilih opsi nominal yang diinginkan. Sedangkan untuk pembayaran di platform e-commerce, pengguna bisa memasukkan virtual account number disertai nominal pembayaran sesuai tagihan, lalu lanjutkan pembayaran.

Namun sayangnya, fitur satu ini baru belum dapat dinikmati oleh seluruh pengguna DANA. Vincent berharap, fitur DANA Biller dapat bekerja makin prima dan optimal.

“Pengalaman pengguna adalah prioritas kami. Oleh karena itu, kami pastikan fitur ini bekerja maksimal saat tersedia untuk seluruh pengguna. Nantikan perkembangannya dan kami berharap pengguna makin puas dan terbantu akan hadirnya fitur DANA Biller dalam dompet digital DANA,” pungkasnya. (SKO)