<p>Tambang batu bara PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) / Deltadunia.com</p>
Korporasi

Delta Dunia Makmur (DOID) Mulai Buyback Saham, Siapkan Dana Rp473 Miliar

  • Emiten pertambangan PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) tengah melakukan pembelian saham kembali atau (buyback) secara bertahap.
Korporasi
Merina

Merina

Author

JAKARTA - Emiten pertambangan PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) tengah melakukan pembelian saham kembali atau (buyback) secara bertahap.

Dilansir dari keterangan resmi Selasa, 8 Maret 2022, Delta Dunia Makmur akan melaksanakan pembelian saham kembali dalam waktu tiga bulan, mulai Senin, 7 Maret 2022 hingga 6 Juni 2022 mendatang.

DOID akan menyiapkan dana sebanyak-banyaknya US$33 juta, setara dengan Rp473 miliar guna pelaksanaan transaksi pembelian saham kembali perseroan, yang termasuk dalam biaya transaksi biaya pedagang perantara dan biaya lainnya.

"Sesuai dengan peraturan yang berlaku, jumlah saham yang akan dibeli tidak akan melebihi 20 persen dari jumlah modal yang disetor. Dengan ketentuan paling sedikit saham yang beredar adalah 7,5 persen," ujar manajemen DOID, dalam keterangan resmi yang dikutip Selasa, 8 Maret 2022.

Selain itu, transaksi pembelian harga saham kembali perseroan, akan berada di harga yang sewajarnya sesuai dengan POJK 2/2013. Transaksi ini aka dilakukan melalui Bursa Efek Indonesia (BEI), dengan menunjuk PT BNI Sekuritas sebagai perusahaan efek yang ditunjuk perseroan.

Sementara itu, saham hasil pembelian kembali akan disimpan perseroan sebagai saham treasuri dalam jangka waktu tiga tahun. Akan tetapi perseroan dapat melakukan pengalihan hasil saham tersebut sewaktu-waktu.

Kemudian, perseroan meyakini buyback saham ini tidak akan menurunkan pendapatan, dan tidak akan memberikan dampak negatif secara material. Sebab, sebelumnya perseroan telah memilikii modal arus kas yang cukup guna membiayai kegiatan usaha, operasional, dan pembelian saham kembali

Dari sisi pasar modal, menguatnya harga komoditas membuat saham DOID memiliki tren yang baik. Pada perdagangan Selasa, 8 Maret 2022, saham DOID berhasil ditutup menghijau atau menguat 9,01% ke level Rp460 per saham, dengan penguatan 38 poin.