Kantor KB Bukopin KCP Tangerang City, Rabu 18 Agustus 2021. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Korporasi

Direksi KB Bukopin Tambah Ratusan Ribu Kepemilikan Saham di Perseroan

  • Direktur PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP), Yohanes Suhardi membeli 107.700 saham perseroan dengan harga Rp200 per saham pada 25 November lalu.

Korporasi

Yosi Winosa

JAKARTA –Direktur PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP), Yohanes Suhardi membeli 107.700 saham perseroan dengan harga Rp200 per saham pada 25 November lalu. Dalam transaksi yang bertujuan untuk investasi pribadi tersebut, Yohanes merogoh kocek Rp 21,54 juta.

Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) yang disampaikan pada Senin, 29 Desember 2021 lalu , diketahui lewat transaksi tersebut, Yohanes kini menambah kepemilikan sahamnya di perseoran, dari smeula 100.000 saham menjadi 207.700 saham. 

Adapun status kepemilikan saham dalam transaksi tersebut bersifat langsung. 

“Status kepemilikan saham atau ownership share status adalah langsung atau direct,”  tulis keterangan perseroan yang dikutip Rabu, 1 Desember 2021.

Sementara itu, Bank KB Bukopin juga  menyampaikan hasil pelaksanaan rights issue atau penawaran umum terbatas (PUT) VI sejumlah 2,55 miliar saham pada 29 November 2021 lalu. Dengan diterbitkannya saham baru hasil pelaksanaan right issue tersebut, kini jumlah saham perseroan menjadi 67.289.753.034 atau 67,289 miliar lembar. 

Perseroan juga baru merombak jajaran komisaris dan direksinya. Dalam RUPSLB beberapa waktu lalu, PT Bank KB Bukopin Tbk menerima pengunduran diri sekaligus, yaitu Hari Wurianto selaku direktur yang pindah menjadi Direktur Utama PT KB Bukopin Syariah, Sapto Amal Damandari selaku wakil komisaris independen, dan Bo Youl Oh selaku komisaris utama.