<p>Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif saat hadir dalam rapat kerja dengan Komisi VII DPR di komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 2 Juni 2021. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Industri

Ditarget Rampung 2021, Intip Perkembangan RUED di 34 Provinsi

  • JAKARTA – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif menargetkan seluruh provinsi di Indonesia sudah memiliki Rencana Umum Energi Daerah (RUED) Provinsi pada tahun depan. “Diharapkan tahun depan seluruh daerah sudah memiliki RUED. Dari situ, kita bisa melihat kebutuhan, resources yang ada, dan rencana implementasinya,” mengutip Arifin yang juga menjabat sebagai Ketua Harian Dewan Energi […]

Industri
Aprilia Ciptaning

Aprilia Ciptaning

Author

JAKARTA – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif menargetkan seluruh provinsi di Indonesia sudah memiliki Rencana Umum Energi Daerah (RUED) Provinsi pada tahun depan.

“Diharapkan tahun depan seluruh daerah sudah memiliki RUED. Dari situ, kita bisa melihat kebutuhan, resources yang ada, dan rencana implementasinya,” mengutip Arifin yang juga menjabat sebagai Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN) dalam keterangan tertulis, Senin, 5 Juli 2021.

Menurutnya, hal ini penting karena menyangkut rencana strategis dan kebijakan yang harus diambil. RUED sendiri merupakan salah satu program prioritas DEN 2021 – 2025, sebagai bentuk pengawasan dan pendampingan bauran energi nasional.

Arifin bilang, hal ini bisa membuka potensi pengembangan ekonomi, serta memberikan kepastian ketersediaan energi bagi investor.

Adapun hingga saat ini, perkembangan terbaru penyusunan RUED di 34 Provinsi sebagai berikut.

  1. 21 Provinsi telah menetapkan Perda RUED yaitu, Jawa Tengah, Jawa Barat, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, Jawa Timur, Lampung, Bengkulu, Sulawesi Tengah, Gorontalo, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Timur, Jambi, Aceh, Kepulauan Bangka Belitung, Sumatera Barat, Kalimantan Selatan, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sumatera Selatan, Bali, Sulawesi Barat dan Sulawesi Tenggara
  2. Belum ada provinsi dalam proses pengundangan di daerah
  3. Terdapat satu provinsi dalam proses fasilitasi nomor register di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), yaitu Kalimantan Barat
  4. Sembilan provinsi sudah memasukkan dalam Propemperda Tahun 2021 dan melakukan pembahasan dengan DPRD, yaitu Banten, Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Maluku Utara, DKI Jakarta, Maluku
  5. Tiga provinsi sudah memiliki draf Ranperda RUED, tetapi belum ada anggaran 2021, yaitu Sulawesi Utara, Papua dan Papua Barat
Perbaiki Akses Energi

Dalam pelaksanaan tugasnya, ia pun berkomitmen memperluas dan memperbaiki akses energi ke seluruh masyarakat Indonesia, terutama ke daerah pedalaman. Salah satu yang dilakukan, yakni melalui konversi pembangkit diesel ke gas.

“Program ini akan memanfaatkan gas alam, terutama untuk memenuhi kebutuhan di wilayah Indonesia Timur,” tambahnya.

Ke depan, pemerintah juga fokus ke program konversi BBM ke energi listrik. Kondisi ini dianggap sesuai dengan tuntutan global akan energi bersih. Sebab, salah satu tantangan yang tengah dihadapi adalah penetapan pajak karbon yang menjadi tekanan tersendiri bagi industri dalam negeri.

“Konversi BBM ke listrik ini harus dilaksanakan, supaya listrik dihasilkan dari produk dalam negeri, bukan impor. Itu yang perlu diprioritaskan, kami buatk roadmap yang terukur ke depannya,” kata Arifin.