Dominan, Berpengaruh, Stabil dan Patuh, 4 Kepribadian pada Manusia, Anda yang Mana ?
- Banyak tes yang tersedia untuk bertujuan untuk mengategorikan kepribadian seseorang, salah satunya adalah tes DISC
Gaya Hidup
JAKARTA - Banyak tes yang tersedia bertujuan untuk mengategorikan kepribadian seseorang. Salah satunya adalah tes DISC.
DISC pertama kali dikenalkan oleh Moulton Marston pada tahun 1928 dalam bukunya yang berjudul Emotions of Normal People. Dalam teori Marston, ia mengelompokkan tipe kepribadian manusia ke dalam 4 kategori yaitu Dominan (dominance), Influence (berpengaruh), Steadiness (stabil), dan Compliance (patuh).
Teori Marston inilah yang akhirnya dipakai oleh Walter V Clarke untuk mengembangkan alat tes bernama DISC.
Dominance (dominan)
Orang dengan kepribadian 'D' adalah mereka yang tegas, mandiri, percaya diri dan berkemauan keras. Tipe ini juga tidak takut untuk mengambil resiko, tak jarang membuatnya terlibat dalam sebuah konflik.
Hal tersebut tak menjadi masalah karena tipe 'D' adalah tipe orang yang nyaman dengan konflik. Saat berada di dalam tim, orang dengan tipe ini biasa mendapatkan posisi sebagai pengambil keputusan.
Influence (berpengaruh)
Orang dengan tipe kepribadian 'I' adalah mereka yang mampu mempengaruhi orang lain, suka bekerja sama dalam tim, komunikator yang baik, dan sangat terbuka dengan orang lain.
Orang-orang tipe 'I' juga sangat suka bersosialisasi dan memperluas jaringan pertemanan mereka. Tak heran, karena mereka memang pribadi yang ramah dan mudah bergaul.
Steadiness (stabil)
Seperti namanya, orang dengan tipe kepribadian 'S' adalah orang-orang yang sangat stabil dan konsisten sehingga mereka dapat dipercaya dan diandalkan. Tipe 'S' juga merupakan pendengar yang baik sehingga banyak anggota tim yang suka berada di dekatnya.
Ia juga nyaris tidak pernah terlibat konflik, karena harmoni stabilitas adalah hal yang mereka prioritaskan. Ia mampu berkontribusi dengan tenang dan stabil. Namun sayang, karakternya ini membuat mereka menjadi orang yang konservatif dan tidak begitu menyukai perubahan.
Compliance (patuh)
Orang dengan tipe kepribadian 'C' adalah mereka yang sangat analitis dan suka bekerja secara sistematis. Banyak juga pendapat yang menyatakan bahwa tipe 'C' lebih suka bekerja sendiri daripada dalam tim, namun bukan berarti ia adalah anggota tim yang buruk.
Kemampuan analisisnya yang baik membuatnya mampu memahami situasi, mampu mengumpulkan informasi lalu menguji dan mengkritisinya.
- Simak! Peruntungan Shio Lengkap di Tahun Kelinci Air 2023
- Prakiraan Cuaca Hari Ini dan Besok untuk Wilayah DKI Jakarta
- Waduh, Ternyata 5 Hal Ini Penyebab Ponsel Anda Makin Lemot
- Meriah Rayakan Imlek, Berikut 5 Kelenteng Terbesar di Indonesia
Nah berikut tadi adalah artikel mengenai 4 tipe kepribadian menurut teori DISC. Semoga bermanfaat!