Emtek Jual Seluruh Saham di Klikdokter ke Kalbe Farma Senilai Rp62,5 Miliar
- Kalbe Farma mengakuisisi seluruh saham Emtek di Klikdokter.
Fintech
JAKARTA – PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) menyuntikkan modal kepada anak usahanya, PT Karsa Lintas Buwana (KLB), senilai Rp62,50 miliar untuk membeli saham PT Medika Komunika Teknologi (MKT) alias Klikdokter.
Pembelian saham ini dilakukan terhadap kepemilikan PT Kreatif Media Karya (KMK), anak usaha PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) di Klikdokter.
“Pada 30 September 2021, pemegang saham MKT menyetujui keputusan atas penjualan seluruh saham atau sejumlah 1.000 lembar saham seri B MKT yang dimiliki oleh KMK,” tulis Corporate Secretary KLBF, Lukito Kurniawan Gozali dalam keterbukaan informasi, dikutip Senin 4 Oktober 2021.
Rinciannya, KMK menjual 999 lembar saham seri B kepada KLB dan kepada PT Hexpharm Jaya Laboratories (HJ) sejumlah 1 lembar saham seri B.
- Cara Download Lagu dari YouTube ke MP3 dan MP4 Tanpa Install Aplikasi Khusus
- BUMN Pelindo Punya Logo Baru Setelah Merger, Ini Maknanya!
- Ribbit Capital Masuk ke Bank Jago, Siapa Dia?
Sebelum transaksi ini, susunan kepemilikan saham Klikdokter adalah KLB sejumlah 1.000 lembar saham seri A atau setara dengan Rp500 juta (23,81%). KLB juga menggenggam 2.200 lembar saham seri B senilai Rp137,50 miliar (52,38%), dan KMK sejumlah 1.000 lembar saham seri B sejumlah Rp62,50 miliar (23,81%).
Setelah pelaksanaan transaksi jual beli saham oleh Grup Kalbe, susunan pemegang saham menjadi sebagai berikut, KLB sejumlah 1.000 lembar saham seri A atau setara dengan Rp500 juta (23,81%).
Kemudian, kepemilikan saham seri B KLB bertambah menjadi Rp199,93 miliar (76,17%). Terakhir, HJ memiliki 1 lembar saham seri B senilai Rp62,50 juta (0,02%). Sehingga, nilai jual beli saham tersebut ditetapkan sejumlah Rp62,50 miliar.
Dari transaksi ini terlihat, grup Emtek tak lagi memiliki porsi saham di Klikdokter. Sementara pemegang saham terbesar Klikdokter adalah grup Kalbe.