Menteri BUMN Erick Thohir yang gantikan Luhut sementera sebagai Menko Marves ad interim (Istimewa)
BUMN

Erick Thohir Larang Direksi dan Komisaris BUMN Ikut Kampanye Pilpres

  • Menteri BUMN Erick Thohir buka suara terkait banyaknya sederet dewan komisaris BUMN yang mengundurkan diri dari jabatannya pasalnya tergabung dalam tim kampanye capres-cawapres 2024.

BUMN

Debrinata Rizky

JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir buka suara terkait banyaknya dewan komisaris BUMN yang mengundurkan diri dari jabatannya untuk bergabung dalam tim kampanye capres-cawapres 2024.

Salah satunya adalah Komisaris Independen BSI Arief Rosyid yang tergabung dalam TKN Prabowo-Gibran. Erick mengatakan, saat ini tengah mendata nama-nama dewan komisaris yang bergabung tim kemenangan.

"Saya tentu apresiasi seperti yang sudah ada surat edarannya dari Pak Sesmen bahwa komisaris dan direksi tidak boleh ikut kampanye," katanya ditemui di Ground Breaking BSI Tower pada Kamis, 9 November 2023.

Aturan yang dibuat Menteri Erick Thohir di Kementerian BUMN mengatur bahwa komisaris atau direksi perusahaan BUMN tidak boleh terlibat dalam kampanye Pemilu. Erick mengingatkan, pengunduran para Komisaris BUMN bukan sifatnya memaksa, namun aturannya telah ditetapkan.

Lebih lanjut kata Erick, ia menghormati keputusan Arif Rosyid  meninggalkan BSI dan nantinya pergantian komisaris akan digantikan dengan orang lain. Ia melihat banyak figur bagus yang bisa menggantikan posisi Komisaris tersebut.

Erick mengapresiasi langkah Arief Rosyid Hasan yang mengundurkan diri dari jabatan komisaris Independen Bank Syariah Indonesia (BSI) setelah masuk ke TKN Prabowo-Gibran.

Sebelumnya, BSI telah menerima surat pengunduran diri yang diajukan oleh Komisaris Independen Muhammad Arief Rosyid Hasan. Selain itu, di kursi BUMN, ada Komisaris PTPN V Budiman Sudjatmiko. Budiman bakal mundur sebagai Komisaris PTPN V setelah ditunjuk menjadi dewan pakar TKN Prabowo-Gibran.

Komisaris PT PLN (Persero), Eko Sulistyo, juga menyatakan akan mengundurkan diri dari jabatannya usai ditunjuk sebagai Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.