Genap Berusia 62 Tahun, 82 Persen Masyarakat Puas dengan Kinerja Pemerintahan Jokowi
- JAKARTA - Presiden Indonesia, Joko Widodo hari ini genap berusia 62 tahun. Berulang tahun di tanggal 21 Juni 2023, Jokowi sukses mendapatkan tingkat kepua
Nasional
JAKARTA - Presiden Indonesia, Joko Widodo kemarin genap berusia 62 tahun. Berulang tahun di tanggal 21 Juni 2023, Jokowi lahir di Rumah Sakit Brayat Minulyo, Surakarta dari pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi.
Ia bersekolah di Surakarta hingga sekolah menengah atas, lalu melanjutkan berkuliah di Universitas Gajah Mada (UGM). Usai selesai dengan pendidikannya, Jokowi sempat bekerja di BUMN PT Kertas Kraft Aceh, ia juga pernah bekerja di perusahaan kayu milik pemannya bernama CV Roda Jati. Selanjutnya ia mendirikan perusahaan mebel CV Rakabu pada tahun 1988.
Jokowi masuk politik di awal reformasi. Ia mengikuti pemilihan Wali Kota Solo pada tahun 2005. Setalah sukses dengan Kota Solo, ia mengikuti pemilihan Gubernur DKI Jakarta tahun 2012. Sebelum habis masa jabatannya di DKI, ia maju ke tingkat nasional sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Jokowi sukses memenangkan pilpres dan bersanding dengan Jusuf-Kalla kala itu mengalahkan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.
Setelah muilai memegang pemerintahan, Jokowi sukses mendapatkan tingkat kepuasan kinerja yang tinggi sejak pertama kali menjabat sebagai Presiden tepatnya tanggal 24 Oktober 2023.
Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi pada April 2023. Survei ini dilaksanakan pada 12-17 April 2023 dengan melibatkan 1.220 responden.
Responden terdiri dari orang dewasa yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah pada 12-17 April 2023. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih.
- Provident Investasi Bersama (PALM) Setujui Buyback 103,95 Juta Lembar Saham
- Badai PHK Industri Tekstil Berlanjut, Serikat Pekerja: Buruh Tua jadi Korban
- DPR dan Pemerintah Belum Sejalan, Penerbitan RUU EBT Dipastikan Molor hingga 2024
Metode yang dilakukan adalah metode multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 2,9% pada tingkat kepercayaan 95%.
Hasilnya 82% masyarakat merasa puas dengan kerja Jokowi. Tren kepuasan terhadap kinerja Jokowi ini meningkat dalam 6-7 bulan terakhir. Angka kepuasan publik terhadap Jokowi ini jauh lebih kuat dibandingkan angka pada tahun 2015.
Sementara, penilaian negatif oleh responden sebesar 17,5%. Terdiri dari kurang puas 15,9% dan tidak puas sama sekali 1,6%. Sisanya, 0,5% responden tidak tahu/tidak menjawab.
Jokowi akan mengakhiri jabatannya sebagai Presiden pada 20 Oktober 2024. Di saat itu, dia akan menuntaskan posisinya sebagai Presiden dua periode, dimana dia resmi dilantik dan disumpah pertama kali sebagai Presiden pada 20 Oktober 2014.
Dalam wawancaranya dengan The Economist yang tayang pada hari Sabtu, 12 November 2022, Jokowi mengungkapkan rencananya usai menyelesaikan jabatan yaitu menjadi rakyat biasa. “Saya akan kembali ke kota saya, Solo, sebagai rakyat biasa" ungkapnya.