Glamping, Alternatif Camping Nyaman Namun Mahal untuk Keluarga
- Responden survei KOA mengatakan bahwa mereka glamping karena mereka menginginkan pengalaman luar ruangan tanpa benar-benar harus pergi berkemah
Destinasi & Kuliner
JAKARTA - Camping atau berkemah bisa menjadi salah satu cara termurah untuk menghabiskan waktu libur bersama keluarga. Namun, gaya berkemah terus-menerus mengalami perubahan salah satunya adalah glamping.
Glamping atau glamorous camping adalah gaya liburan yang mengajak wisatawan berlibur di alam terbuka layaknya berkemah namun dengan fasilitas hotel berbintang yang nyaman.
Singkatnya, glamping adalah perpaduan antara kemewahan dan alam. Biasanya tenda akan diisi dengan bantal mewah, beberapa bahkan dilengkapi dengan kamar mandi pribadi lengkap dengan air panas. Lokasi perkemahan glamping biasanya juga dilengkapi wifi.
Jika Anda berharap dapat menikmati hari libur dengan glamping dengan harga yang terjangkau, maka Anda salah besar. Perpaduan kemewahan outdoor dengan kenyamanan hotel membuat harga glamping lebih mahal bahkan dibandingkan dengan hotel kelas atas.
- Target PNPB Naik Rp74,4 Triliun, Sektor Minerba jadi Andalan
- Kredit Macet Fintech Meningkat 68 Persen dalam Sebulan
- Selandia Baru Perpanjang Pendanaan Panas Bumi Senilai Rp147,8 Miliar
Dikutip dari Nerd Wallet pada Kamis, 13 Juli 2023, pengunjung nasional AS pada tahun 2021 membelanjakan rata-rata US$351 setiap harinya per kelompok untuk penginapan tradisional di luar tamanm seperti hotal atau tempat penginapan.
Sementara itu, kelompok yang memutuskan untuk berkemah secara tradisional biasanya hanya menghabiskan US$149. Harga yang terpaut jauh dengan selisih yang hampir separuhnya.
- Potret Kinerja 4 Subholding Pertamina yang Tengah Membara
- Mendag Zulkifli Hasan: Permudah Ekspor ke Jepang dengan SKA Elektronik
- Pemkot Balikpapan Bagikan 800 Seragam Sekolah Gratis
Menurut Laporan Perkemahan & Perhotelan Luar Ruang Amerika Utara 2023 yang mengelola lebih dari 500 perkemahan di seluruh Amerika Serikat dan Kanada, pada tahun 2022 diperkirakan 10,5 juta rumah tangga telah beralih ke pilihan liburan glamping. Angka ini naik 7,7 juta dari tahun 2020.
Kamping Ground of America (KOA) menganalisis pengeluaran wisatawan harian rata-rata pada tahun 2022 dan menemukan bahwa wistawan yang glamping menghabiskan sekitar 18% atau US$61 lebih banyak daripada berkemah secara tradisional.
Selain itu, glampers (sebutan untuk ornag yang glamping) juga membelanjakan uang mereka lebih banyak dari tamu hotel tradisional sekitar US$12.
Sekitar 63% responden mengatakan mereka menyukai glamping untuk mendapatkan pengalaman yang memadukan manfaat menginap di resor dan alam bebas, menurut laporan KOA. Di Airstream Suite AutoCamp Zion, Anda akan tidur di kasur mewah dan bersantai di bilik rainshower. Di pos terdepan AutoCamp di sepanjang Sungai Rusia California Utara, beberapa suite memiliki hot tub pribadi berbahan bakar kayu.
Terlepas dari harga glamping yang lebih tinggi, fasilitasnya tampaknya merayu noncampers 33% responden survei KOA mengatakan bahwa mereka glamping karena mereka menginginkan pengalaman luar ruangan tanpa benar-benar harus pergi berkemah.