Head of Region and External Affairs Gojek Gede Manggala berbincang bersama perwakilan mitra driver Gojek Jabodetabek dalam acara Diskusi Media mengenai Tujuh Tahun Program Gojek Swadaya, di Kantor Pusat Gojek, Jakarta. Program Gojek Swadaya merupakan program eksklusif untuk meringankan beban operasional mitra driver dan keluarganya.Rabu 5 April 2023. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

Gojek Swadaya Terus Berinovasi Ringankan Beban Operasional Mitra Driver Gojek dan Keluarga

  •  Gojek, layanan on-demand dari Grup GoTo, umumkan capaian Program Gojek Swadaya, yakni program eksklusif untuk meringankan beban operasional mitra driver d

Foto

Panji Asmoro

Gojek, layanan on-demand dari Grup GoTo, umumkan capaian Program Gojek Swadaya, yakni program eksklusif untuk meringankan beban operasional mitra driver dan keluarganya. Diluncurkan pada 2016, Gojek Swadaya telah dimanfaatkan oleh lebih dari 450 ribu mitra driver perbulannya dan membantu mereka menghemat hingga 15% dari biaya operasional sebagai mitra driver.

Sejalan dengan tiga strategi Gojek di 2023 untuk terus menjadi layanan on-demand andalan dari Grup GoTo, Gojek Swadaya merupakan bagian integral dari strategi jangka panjang untuk mendukung mitra driver. Bersama Gojek Swadaya, mitra driver mendapatkan banyak manfaat bagi dirinya dan keluarga. 

Khusus di bulan ini, Gojek telah meluncurkan program Swadaya Mudik, yakni program persiapan mudik maupun bazar barang bahan pokok bagi mitra driver Gojek di bulan Ramadan. Selain itu, Gojek memfasilitasi pelaksanaan bakti sosial Ramadan yang merupakan inisiatif independen lebih dari 300 komunitas mitra driver di 25 Kota/Kabupaten se-Indonesia.

Foto : Panji Asmoro/TrenAsia