Press Converence pencatatan saham perdana GOTO.
Korporasi

GOTO Suntik Modal Rp210,35 Miliar ke 5 Anak Usaha, Berikut Rinciannya

  • Nilai dana yang digelontorkan GoTo mencapai Rp210,35 miliar.

Korporasi

Merina

Merina

Author

JAKARTA - Emiten teknologi, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) tengah gencar melakukan aksi korporasi dengan melakukan penyuntikan modal ke perusahaan afiliasi.

Dilansir dari keterbukaan informasi, Sekretaris Perusahaan GOTO R A Koesoemohadiani, mengatakan, transaksi tersebut terjadi pada 17 Juni dan 20 Juni 2022 dengan nilai dana yang digelontorkan mencapai Rp210,35 miliar.

Transaksi pertama dilakukan pada 17 Juni 2022, GOTO melalui anak usahanya yakni PT Semangat Bambu Runcing (SBR) mengambil alih saham baru milik PT Semangat Empat Lima (SEL) sebanyak 4000 saham dengan nilai transaksi mencapai Rp40 miliar yang bertujuan untuk peningkatan modal entitas anak SEL.

Masih dilakukan oleh SBR, entitas anak usaha perseroan tersebut mengambil alih 18,400 saham baru milik PT Roda Bangun Selaras (RBS) yang memiliki nilai transaksi Rp18,4 miliar, dan bertujuan guna meningkatkan modal RBS.

Di waktu yang bersamaan, PT Tokopedia mencaplok saham milik SBR sebanyak 58,400 saham dengan nominal yang digelontorkan mencapai Rp58,40 miliar.

Semantara pada 20 Juni 2022, anak usaha GOTO dengan nilai kepemilikan saham 49%, Viet Lotus International Joint Stock Company (Viet Lotus) melakukan dua aksi korporasi sekaligus dengan menyetorkan modal kepada Go Car Technology Company Limited (GoCar Ltd) yang memiliki nilai transaksi US$6,25 juta atau setara Rp92,72 miliar (asumsi kurs jisdor 20 Juni 2022 Rp14.836 per dolar AS)

Transaksi terakhir, dilakukan oleh Viet Lotus dengan menambahkan modal ke i Go Send Co. Ltd (GoSend Ltd) dengan melakukan penambahan modal tambahan mencapai US$55,86 atau Rp828,73 juta.