Harga BBM BP AKR Turun, Berikut Daftar Harganya
- Salah satu stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) di Indonesia, BP-AKR menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) per Rabu,14 September 2022.
Nasional
JAKARTA - Salah satu stasiun pengisian bahan bakar (SPBU) di Indonesia, BP-AKR menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) per Rabu,14 September 2022.
"Harga bahan bakar BP dapat berubah sewaktu-waktu berdasarkan fluktuasi harga minyak mentah dunia," bunyi pengumuman dalam laman BP.com
Dilansir dari laman resmi BP, harga BBM di wilayah DKI Jakarta utuk merek BP 90 atau setara pertalite dibanderol dengan harga Rp14.890 per liter dari sebelumnya Rp15.320 per liter atau turun Rp430.
- Akali Sanksi Global, Bank Rusia Kucurkan Pinjaman dalam Mata Uang Yuan
- Usai Proyek Tol Kayu Agung-Palembang-Betung, WSBP Incar Ruas Trans Sumatra Lain
- Biaya Hidup Meningkat, Ini Cara Menekan Pengeluaran Saat Membesarkan Anak
Sementara itu, untuk harga BBM BP 92 turun sebanyak Rp350 dari sebelumnya Rp 15.340 menjadi Rp14.990 per liter. Disusul BP 95 dibanderol Rp16.130 per liter dan BP Diesel tetap di harga Rp17.990 per liter.
Harga ini efektif berlaku diseluruh SPBU BP-AKR per 14 September 2022. Lalu, bagaimana dengan SPBU lain? Hingga saat ini, Pertamina belum melakukan penyesuaian harga lagi.
Berikut daftar harga BBM di SPBU Shell, hingga Pertamina :
BP-AKR
BP 90 Rp14.890/liter
BP 92 Rp14.990/liter
BP 95 Rp16.130/liter
BP Diesel Rp17.990/liter
Pertamina
Pertalite (RON 90) Rp10.000/liter
Pertamax (RON 92) Rp14.500/liter
Pertamax Turbo (RON 98) Rp15.900/liter
Dexlite (CN 51) Rp17.100/liter
Pertamina Dex (CN 53) Rp17.400/liter
Solar Rp6.800/liter
VIVO
Revvo 89 Rp10.900/liter
Revvo 92 Rp15.400/ liter
Revvo 95 Rp16.100/ liter
Shell
Shell Super (RON 92) Rp15.420/liter
Shell V-Power (RON 95) Rp16.130/liter
Shell V-Power Diesel Rp18.310/liter
Shell V-Power Nitro+ Rp16.150/liter