HP Lama Sudah Makin Butut? Coba 5 Cara Ini Agar Ponsel Terasa Baru Lagi
Tekno

HP Android Lama Terasa Jadul? Coba 5 Cara Ini Agar Ponsel Seperti Baru Lagi

  • Inilah beberapa cara membuat ponsel lama yang sudah butut jadi terasa seperti baru beli.
Tekno
Justina Nur Landhiani

Justina Nur Landhiani

Author

JAKARTA - Setiap perusahaan smartphone apapun, tujuannya tetap sama yaitu mencoba dan membujuk pengguna menjadi pelanggan tetap. Mereka juga tampaknya merancang berbagai macam strategi untuk membuat Anda menganggap ponsel lama tampak usang atau butut dan ingin menggantinya sesering mungkin.

Akan tetapi, apakah Anda benar-benar perlu membeli ponsel baru setiap dua sampai tiga tahun? Ternyata tidak, karena ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar ponsel terasa seperti baru lagi.

Cara Ubah Ponsel Android Lama Jadi Terasa Seperti Baru Beli

1. Ubah wallpaper

Sering kali sesuatu yang simpel seperti mengganti wallpaper dapat membuat ponsel Android Anda terasa baru. Ganti wallpaper Anda sebulan sekali agar tampilan ponsel jadi semakin menarik.

2. Perbarui sistem operasi

Jika ponsel tidak up-to-date maka ponsel mulai lag dan terasa kuno. Banyak pembuat smartphone Android yang menawarkan setidaknya tiga tahun pembaruan. Jadi, jika ponsel Anda sudah berusia lebih dari tiga tahun maka Anda harus memeriksa apakah ada pembaruan yang masih tersedia di ponsel. 

Pembaruan Android baru tidak hanya membuat ponsel Anda jadi terasa seperti baru, tetapi juga dapat mengatasi bug, memperkenalkan fitur baru, meningkatkan keamanan, dan masih banyak lagi. 

3. Unduh launcher baru

Ada banyak aplikasi launcher yang ada di Google Play Store yang dapat Anda unduh untuk memberikan tampilan baru pada ponsel. Anda juga dapat mengunduh paket ikon baru agar bisa dipersonalisasi lebih lanjut sesuai keinginan Anda.

4. Ganti baterai smartphone

Semua baterai smartphone biasanya akan menurun seiring waktu. Setelah tiga tahun, daya baterai akan menurun dan Anda akan terus menerus kehabisan daya.

Bagi Anda yang ingin membuat ponsel jadi terasa seperti baru maka segeralah untuk mengganti baterai. Baterai yang baru dapat memperpanjang umur ponsel lebih lama.

5. Ganti pelindung layar

Pelindung layar atau screen guard juga bisa rusak seiring waktu. Oleh karena itu, pastikan untuk menggantinya agar ponsel jadi terasa lebih baru.

Itu tadi beberapa cara membuat ponsel Android lama yang sudah butut jadi terasa seperti baru beli. Selamat mencoba.