Bereskan Masalah Jiwasraya, Jokowi Kucurkan PMN Rp20 Triliun untuk IFG Life.jpg
Industri

IFG Life Dapat Kredit Sindikasi Senilai Rp6,7 Triliun dari Himbara

  • Indonesia Financial Group (IFG) mendapatkan suntikan dari 4 bank pelat merah sebesar Rp6,7 triliun untuk penguatan modal.
Industri
Adinda Purnama Rachmani

Adinda Purnama Rachmani

Author

JAKARTA - PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI) atau Indonesia Financial Group (IFG) Life melakukan penandatanganan kredit sindikasi dengan empat bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara). Keempat bank tersebut yakni PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, dan Bank Tabungan Negara (BTN).

 Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo mengatakan IFG Life mendapatkan suntikan dana sebesar Rp6,7 triliun untuk memperkuat struktur modal bisnis PT Asuransi Jiwa IFG Life. Dengan adanya suntikan dana ini, diharapkan IFG Life dapat membangun industri asuransi yang lebih sehat.

"Penandatanganan perjanjian kredit sindikasi antara IFG dengan Himbara merupakan cerminan bahwa saat ini seluruh stakeholders bahu-membahu untuk membangun industri asuransi yang lebih sehat dan berkelanjutan. Khususnya dalam membangun IFG Life demi mengembalikan kepercayaan masyarakat kepada industri asuransi jiwa.” kata Kartika Wirjoatmodjo, dalam keterangan resmi, Senin, 27 Desember 2021.

Direktur Utama IFG Robertus Billitea mengatakan pihaknya mengapresiasi Himbara yang sudah memberikan suntikan penguatan modal.

Dalam rangka penguatan modal IFG Life, selain dari pendanaan Himbara sebesar Rp6,7 triliun, pihaknya juga telah mendapatkan dana segar dari Penyertaan Modal Negara (PMN) senilai Rp20 triliun.

“Kami berterima kasih atas dukungan komitmen pendanaan Himbara sejalan dengan penguatan modal IFG Life demi operasional bisnis IFG Life yang sehat, kompetitif dan menguntungkan. Lebih lagi, IFG akan terus melakukan pengawasan untuk memastikan proses penguatan modal ke IFG Life berjalan sesuai dengan tata kelola dan governance yang baik,” tambah Robertus.

Untuk diketahui, IFG Life merupakan perusahaan asuransi baru yang hadir dengan membawa nuansa baru di industri asuransi jiwa dan kesehatan di Indonesia untuk melengkapi dan memperkuat ekosistem IFG holding dalam pengembangan produk dan layanan asuransi jiwa dan kesehatan yang berfokus pada proteksi dan berorientasi pada customer centric.