IHSG Berpotensi Menguat setelah Panic Selling Pekan Lalu, Intip 4 Rekomendasi Saham Ini!
- Pagi ini, IHSG dibuka di posisi 6.711,2 sementara pada perdagangan sebelumnya, Selasa, 21 Maret 2023, IHSG ditutup menguat 1,2% ke level 6.691,61.
Pasar Modal
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi menguat setelah panic selling diprediksi selesai pada pekan lalu.
Pagi ini, IHSG dibuka di posisi 6.711,2 sementara pada perdagangan sebelumnya, Selasa, 21 Maret 2023, IHSG ditutup menguat 1,2% ke level 6.691,61.
Founder WH Project William Hartono mengatakan, IHSG yang berhasil mempertahankan demand zone di posisi 6.510 telah berhasil menguat kembali pada perdagangan sebelumnya.
- Waduh! Gmail Bisa Hapus Otomatis Pesan Anda Jika Hal Ini Terjadi
- Ancol Gratiskan Tiket Masuk bagi Pengunjung Selama Ramadan 2023, Catat Syaratnya!
- Akses Mudah, Ini Cara ke Mal Senayan City dengan Transportasi Umum
Sementara itu, WH Project mencermati bahwa ketika memasuki bulan Ramadan, perdagangan saham cenderung lebih sepi dari biasanya sehingga nilai transaksi pun pada umumnya akan menurun dan ini terjadi setiap tahun.
Kemudian, William menuturkan bahwa saat ini pergerakan IHSG akan mencerminkan respon pasar terhadap hasil keputusan bank sentral Amerika Serikat (AS) alias The Federal Reserve (The Fed) yang menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin.
"Menurut kami, tidak ada kepanikan seperti di awal-awal karena sentimen tersebut sudah jadi fakta yang tidak perlu diantisipasi, dan semua panic selling udah diselesaikan hingga pekan lalu maka pergerakan IHSG saat ini murni faktor teknikal saja," kata William dikutip dari riset harian, Jumat, 24 Maret 2023.
William menambahkan, saat ini IHSG berpotensi menguat sambil menguji level resistance di posisi 6.712, dan saham-saham yang menarik untuk dicermati berasal dari emiten yang membagikan dividen.
"Karena biasanya pada ex date akan terjadi pelemahan dari profit taking yang dilakukan oleh para dividend hunter," tambah William.
Dengan mempertimbangkan faktor-faktor yang disebutkan di atas, WH Project memproyeksikan IHSG berpotensi bergerak di kisaran 6.600-6.712.
- Waspada Mental Anak Lemah, Kenali Ciri dan Penyebabnya
- Latih Anak Punya Mental Kuat Sejak Dini, Begini Caranya
- Saksi Sebut Mu'min Ali Ingkar Janji, Hanya Bayar Suap Rp5 Miliar dari Janji Rp25 Miliar
Untuk perdagangan hari ini, Jumat, 24 Maret 2023, inilah 4 saham yang direkomendasikan WH Project:
ISSP, buy, support 232, resistance 264.
AMAR, buy, support 300, resistance 340.
TRON, buy, support 264, resistance 300.
GDST, buy, support 104, resistance 120.