IHSG Dibuka Menguat, Saham Gudang Garam (GGRM) Drop 6,95 Persen
- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat ke level 6.752 pada pembukaan perdagangan Senin, 11 Juli 2022
Pasar Modal
JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat ke level 6.752 pada pembukaan perdagangan Senin, 11 Juli 2022.
Hingga 09.08 WIB, IHSG tergelincir ke zona merah dengan terkoreksi 0,13% atau 8,90 poin ke level 6.731.
Frekuensi perdagangan hari ini 88.334 kali dengan volume 1,98 miliar lembar saham diperjualbelikan senilai Rp930,07 miliar. Sebanyak 205 saham bergerak naik, 167 turun, dan 193 saham stagnan.
Hari ini, emiten yang menjadi top gainers adalah PT MNC Land Tbk (KPIG) naik 9,41%, PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) naik 8,15%, dan PT Dafam Property Indonesia Tbk (DFAM) naik 7,20%.
Sebaliknya, top loosers pagi ini adalah OT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun 6,95%, PT Sumber Global Energi Tbk (SGER) turun 6,94%, dan PT Arkora Hydro Tbk (ARKO) turun 6,43%.
Hari ini, sejumlah saham yang paling banyak ditransaksikan adalah PT MNC Land Tbk (KPIG), PT Sriwahana Adityakarta Tbk (SWAT), dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO).
Bursa Asia pagi ini terlihat variatif. Shanghai Composite Index yang terkoreksi 1,14%, Nikkei 225 Index di Tokyo menguat 0,91%, Hang Seng Index di Hong Kong turun sedalam 2,29%.
Lalu ada Straits Times Index di Singapura stagnan di level 3.131.