IHSG Ditutup Melemah 0,27 Persen setelah Keputusan Penahanan Suku Bunga BI
- Menurut data RTI Business, Kamis, 16 Februari 2023, IHSG ditutup melemah di posisi 6.895,66 setelah bergerak di rentang 6.875,3-6.933,28.
Pasar Modal
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,27% setelah Bank Indonesia (BI) mengumumkan penahanan suku bunga acuan di posisi 5,75%.
Menurut data RTI Business, Kamis, 16 Februari 2023, IHSG ditutup melemah di posisi 6.895,66 setelah bergerak di rentang 6.875,3-6.933,28. Pada perdagangan sebelumnya, Rabu, 15 Februari 2023, IHSG pun ditutup melemah 0,39% ke level 6.914,53.
Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk menahan suku bunga acuan BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) tetap di level Rp 5,75% pada Februari 2023.
Gubernur BI Perry Warjiyo mengungkapkan, hal ini dilakukan karena sejalan dengan ekspektasi penurunan inflasi ke depan. Sementara itu, suku bunga Deposit Facility sebesar 5%, dan suku bunga Lending Facility sebesar 6,5%.
- Alfamart (AMRT) Mau Akusisi 5 hingga 10 Persen Saham Multi Medika Internasional (MMIX)
- Menperin Ungkap 48 Smelter Telah Beroperasi, Investasi Tembus Rp37 Triliun per Februari 2023
- Mengenal Bisnis Subagio Wirjoatmodjo, Paman Wamen BUMN yang Digugat Pailit
"Rapat Dewan Gubernur BI pada 15-16 Februari 2023 memutuskan untuk mempertahankan BI-7 Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 5,75 persen," ujar Perry dalam konferensi pers virtual pada Kamis, 16 Februari 2023.
Perry melanjutkan, Bank Indonesia meyakini bahwa BI7DRR sebesar 5,75% sanggup menjaga inflasi inti tetap berada dalam kisaran 3,0±1% pada semester I-2023 dan inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) kembali ke dalam sasaran 3,0±1% pada semester II-2023.
Top Gainers
1. PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA)
Rp890 > Rp1.000 (+12,36%)
2. PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC)
Rp106 > Rp118 (+11,32%)
3. PT PAM Mineral Tbk (NICL)
Rp294 > Rp318 (+8,16%)
4. PT Bintang Samudera Mandiri Lines Tbk (BSML)
Rp320 > Rp346 (+16,02%)
5. PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA)
Rp520 > Rp560 (+7,69%)
- Sering Diabaikan, Bukan Fokus Mengejar Kebahagiaan Tapi Ini yang Bisa Bikin Kita Bahagia
- 5 Kalimat yang Tidak Boleh diucapkan di Tempat Kerja, Gantilah dengan Ini
- Sering Membandingkan Diri? Hentikan dengan Filosofi Oubaitori dari Jepang
Top Losers
1. PT Jasa Berdikari Logistik Tbk (LAJU)
Rp200 > Rp186 (-7%)
2. PT Gaya Abadi Sempurna Tbk (SLIS)
Rp186 > Rp173 (-6,99%)
3. PT Andalan Sakti Primaindo (ASPI)
Rp145 > Rp135 (-6,9%)
4. PT Trisula International Tbk (TRIS)
Rp262 > Rp244 (-6,87%)
5. PT Millenium Pharmacon International Tbk (SDPC)
Rp322 > Rp300 (-6,83%)