Karyawan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta,   Selasa, 7 Juni 2022. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia
Pasar Modal

IHSG Ditutup Melemah, Bursa-Bursa Asia Justru Menghijau

  • Menurut data RTI Business, Jumat, 26 Mei 2023, IHSG ditutup melemah 0,26% ke posisi 6.687 setelah sebelumnya bergerak di rentang 6.669,23-6.727,28.

Pasar Modal

Idham Nur Indrajaya

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah sementara bursa-bursa Asia lainnya menghijau pada perdagangan hari ini. 

Menurut data RTI Business, Jumat, 26 Mei 2023, IHSG ditutup melemah 0,26% ke posisi 6.687 setelah sebelumnya bergerak di rentang 6.669,23-6.727,28.

Pagi ini, IHSG dibuka di level 6.704,23 setelah pada perdagangan sebelumnya, Kamis, 25 Mei 2023, IHSG ditutup melemah 0,62% ke level 6.704,23.

Setelah empat hari perdagangan mengalami penguatan dan diikuti dengan bursa Asia yang melemah, kali ini giliran IHSG yang ditutup memerah sementara bursa-bursa di kawasan Asia menguat.

Pada perdagangan hari ini, indeks ditutup menguat 0,36%, Kospi 0,16%, Shanghai 0,35%, dan Straits Time 0,05% sementara Hang Seng bergerak stagnan.

Di Amerika Serikat (AS), pada perdagangan kemarin, Dow Jones ditutup melemah 0,11%, sedangkan S&P 500 dan Nasdaq melemah dengan kenaikan masing-masing sebesar 0,88% dan 1,71%.

Top Gainers

1. PT Asuransi Jiwa Syariah Jasa Mitra Abadi Tbk (JMAS) 
Rp54 > Rp72 (+33,33%)      

2. PT Hillcon Tbk (HILL) 
Rp2.270 > Rp2.830 (+24,67%)      

3. PT Ultima Nitra Tbk (UNIQ) 
Rp82 > Rp94 (+14,63%)      

4. PT Hetzer Medical Indonesia Tbk (MEDS) 
Rp80 > Rp90 (+12,5%)      

5. PT Intiland Development Tbk (DILD) 
Rp234 > Rp258 (+10,26%) 

Top Losers

1. PT Haloni Jane Tbk (HALO) 
Rp158 > Rp147 (-6,96%)      

2. PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS) 
Rp2.470 > Rp2.300 (-6,88%)      

3. PT Saptausaha Gemilangindah Tbk (SAGE) 
Rp160 > Rp149 (-6,88%)      

4. PT Bank Jago Tbk (ARTO) 
Rp2.510 > Rp2.340 (-6,77%)     

5. PT Pelita Teknologi Global Tbk (CHIP) 
Rp2.070 > Rp1.930 (-6,76%)