Timnas Indonesia U-20.
Nasional

Indonesia Masuk Unggulan 1, Ini Daftar Pot Undian Piala Dunia U-20

  • Selain Indonesia, ada Prancis, Senegal, Uruguay, Amerika Serikat dan antara Korea Selatan/Italia yang berada di pot 1.
Nasional
Chrisna Chanis Cara

Chrisna Chanis Cara

Author

JAKARTA—Status tuan rumah benar-benar menguntungkan Indonesia di Piala Dunia U-20 2023. Selain bakal tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Merah Putih ditempatkan di pot 1 atau pot unggulan dalam pengundian grup. 

Hal ini membuat Hokky Caraka dkk. berpotensi menghadapi lawan yang tak terlalu berat pada fase grup. Selain Indonesia, ada Prancis, Senegal, Uruguay, Amerika Serikat, dan antara Korea Selatan/Italia yang berada di pot 1. Berdasarkan regulasi, negara yang berada di pot yang sama tidak akan bertemu di babak penyisihan.

Artinya, Timnas U-20 tak akan melawan negara-negara kuat macam Prancis dkk. tersebut. Lalum apa yang mendasari pembagian pot Piala Dunia U-20 2023? Pengecualian Indonesia yang berstatus tuan rumah,  dasar pembagian pot drawing dipengaruhi oleh pencapaian masing-masing tim dalam lima edisi terakhir di Piala Dunia U-20. 

Hal ini dengan catatan hasil di edisi turnamen terakhir memiliki poin bobot lebih berat. Selain itu, poin bonus akan diberikan kepada negara yang meraih prestasi di turnamen konfederasi. Hal ini membuat Korea Selatan U-20 belum memiliki kejelasan pot di Piala Dunia U-20. Hasil di Piala Asia U-20 2023 akan mempengaruhi Korsel apakah berada di pot 1 atau 2. 

Regulasi lain yang menarik dipahami adalah tim yang berasal dari satu konfederasi tidak bisa saling bertemu di fase grup. Artinya, Indonesia tidak akan berjumpa Irak, Uzbekistan, Korea Selatan atau Jepang di babak penyisihan meski berbeda pot. Hal ini bisa jadi merugikan karena Garuda Muda sejatinya bisa meladeni perlawanan negara Asia seperti Uzbekistan.  

Lebih jauh, ada aturan khusus yang membuat Indonesia tidak akan berjumpa Israel di fase grup karena faktor geopolitik dan diplomasi. Selain Indonesia, Israel tak bisa bertemu Irak di fase grup. Sejumlah kondisi tersebut membuat Timnas U-20 tetap berpotensi berada di grup berat meski berada di pot unggulan. Drawing Piala Dunia U-20 bakal berlangsung di Gedung Ksirarnawa Taman Budaya Art Center, Denpasar, Bali pada 31 Maret. 

Berikut daftar pot undian Piala Dunia U-20 2023:

Pot 1: Indonesia, Uruguay, Amerika Serikat, Prancis, Senegal, Italia/Korea Selatan

Pot 2: Inggris, Selandia Baru, Brasil, Kolombia, Ekuador, Italia/Korea Selatan

Pot 3: Nigeria, Uzbekistan, Irak, Honduras, Fiji, Jepang

Pot 4: Guatemala, Dominika, Gambia, Israel, Slovakia, Tunisia