Ini Rencana MNC Studios (MSIN), Pasca Akuisisi 3 Perusahaan
- PT MNC Studios Internasional Tbk (MSIN) berencana berencana untuk mengambilalih tiga perusahaan yang dari enitas anak usaha Grup MNC lainnya.
Korporasi
JAKARTA - PT MNC Studios Internasional Tbk (MSIN) berencana berencana untuk mengambilalih tiga perusahaan yang dari enitas anak usaha Grup MNC lainnya.
Dalam keterangan resmi, perseroan akan mengakuisisi 99,99% saham PT MNC Digital Indonesia (MDI) dari PT Media Nusantara Citra Tbk
(MNC). Kemudian 99,99% saham PT MNC Portal Indonesia (MPI) dari MNC, dan 99,99% saham PT MNC OTT Network (OTT) dari PT MNC Vision Networks Tbk (MVN).
Dalam aksi korporasi ini, perseroan berencana untuk melakukan konsolidasi aset untuk menciptakan grup digital entertaiment terbesar di Indonesia (Group Digital Entertaiment).
- Harga Minyak Dunia Menjulang, Pertamina Naikkan Tarif BBM Lagi
- Dijual di Private Sale, Koin Kripto Leslar Senilai Rp3,1 Miliar Ludes dalam Waktu 30 Detik
- Hancurnya Sang Mimpi
Langkah strategis ini akan mencakup masuknya RCTI+ dan Vision+ yang akan menjadi bagian dari MSIN, selain itu akan terdapat enam portal milik MPI yang akan turut tergabung dalam perseroan yakni okezone.com, sindonews.com, inews.id, celebrities.id, idxchannel.com, dan sportstars.id.
Selanjutnya platform digital terakhir yang akan menjadi bagian dari perseroan adalah BuddyKu, platform berita berbasis Artificial Intelligence (AI) yang baru saja dirilis ke pasar Indonesia sebagai platform portal berita dimana konten yang dimuat berasal dari MPI.
Milestone dalam aksi korporasi ini akan dijadikan sebagai batu loncatan bagi perseroan untuk mendalami pemahaman dan preferensi konsumsi pemirsa di platfrom digital, sehingga perseroan memiliki kemampuan yang kuat dalam memberikan konten yang lebih relevan kepada masyarakat, dan dapat meningkatkan daya saing yang lebih di masa depan.
Setelah rampungnya konsolidasi strategis yang dilakukan perseroan, kedepannya MSIN akan dilengkapi portofolio yang lebih menyeluruh melalu RCTI+ DAN Vision+, serta platftom digital lainnya sebagai platfrom utama.
Hal ini guna memaksimalkan monetisasi konten perseroan dengan kualitas terbaik, yang dapat menjadikan sebagai Group Digital Entertaiment terbesar dan terintergrasi di dalam negeri.