Gedung Intiland di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia
Korporasi

Intiland Development (DILD) Rombak Jajaran Direksi Lewat RUPST

  • PT Intiland Development Tbk (DILD) melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Rabu, 20 Juli 2022.

Korporasi

Liza Zahara

JAKARTA - PT Intiland Development Tbk (DILD) melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Rabu, 20 Juli 2022.

Dalam keterbukaan informasi perseroan, Jumat, 22 Juli 2022, perseroan menyetujui adanya perombakan jajaran direksi Intiland Development yang baru.

Selain itu, perseroan juga membahas mengenai pengesahan laporan keuangan perseroan hingga penunjukkan kantor akuntan publik untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember  2022.

Meski jajaran direksi disetujui adanya perubahan namun hal itu tidak berlaku bagi jajaran komisaris perseroan yang masih dimiliki komisaris sebelumnya.

Adapun perubahan pada jajaran direksi yakni diangkatnya Moedjianto Soesilo Tjahjono sebagai wakil direktur utama Intiland Development.

Berikut jajaran direksi terbaru

Direktur Utama: Hendro Santoso Gondokusumo
Wakil Direktur Utama: Suhendro Prabowo
Wakil Direktur Utama:  Utama Gondokusumo 
Wakil Direktur Utama: Moedjianto Soesilo Tjahjoni
Direktur: Archied Noto Pradono
Direktur: Ping Handayani Hanli
Direktur: Permadi Indra Yoga