Intip Koleksi Pesawat Pribadi Mewah Bill Gates, Miliarder yang Kerap Tampil Sederhana
- Di balik gaya hidup frugal living-nya, Bill Gates ternyata terkenal lewat koleksi pesawat pribadi yang ia miliki. Berikut beberapa koleksi pesawat pribadi milik Bill Gates.
Gaya Hidup
JAKARTA - Sebagai salah satu pendiri dari Microsoft, bersama Paul Allen, Bill Gates kini menjadi seorang raja bisnis yang selalu membuat banyak orang kagum.
Usai bercerai dengan istrinya, kekayaan Bill Gates kini telah mencapai $131,1 miliar, atau setara Rp1,88 kuadriliun. Di tangga orang terkaya dunia, Bill Gates menempati posisi keempat di bawah Elon Musk dengan kekayaan $184,4 miliar.
Meski kaya raya, Bill Gates juga merupakan sosok yang terkenal akan gaya hidup frugal living, atau gaya hidup hemat yang ia jalani. Bill Gates diketahui masih menggunakan jam tangan seharga $10 atau sekitar Rp143 ribu saja.
- Pemerintah Siapkan Insentif untuk Pengusaha Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik
- Indonesia Terima 500.000 Vaksin AstraZeneca Hibah Pemerintah Australia
- Energi Mega Persada Menangkan Lelang Blok South CPP Senilai Rp193,82 Miliar
Di balik gaya hidup frugal living-nya, Bill Gates ternyata terkenal lewat koleksi pesawat pribadi yang ia miliki. Berikut beberapa koleksi pesawat pribadi milik Bill Gates.
1. Pesawat Amfibi Cessna 208 Caravan
Pesawat unik ini diproduksi oleh pembuat pesawat Amerika Cessna Aircraft Company, yang sekarang menjadi bagian dari Textron Aviation. Pesawat ini diketahui dapat mencapai kecepatan tertinggi yaitu 44 km/jam dan dapat mengangkut 10-14 orang, termasuk kru.
Selain bisa digunakan untuk perjalanan yang mewah, pesawat ini juga dapat dipakai untuk tujuan kemanusiaan dan militer. Selain itu, pesawat ini tidak dikenakan biaya perawatan yang tinggi. Varian daratnya dapat mendarat dan lepas landas di mana saja, seperti kerikil, rumput, atau medan kasar apa pun selain landasan pacu biasa.
2. Gulfstream G650
Pesawat ini merupakan salah satu jet pribadi paling mewah di dunia. Mengutip dari laman Lifestyle Asia, Bill Gates tampak memiliki dua Gulfstream G650. Pesawat ini dilengkapi dengan teknologi fly-by-wire, sehingga memiliki sistem kontrol penerbangan pesawat semi-otomatis dan diatur oleh komputer. Pilot resmi dapat mengandalkan Enhanced Flight Vision System (EFVS) untuk mendaratkan pesawat dalam kondisi visibilitas rendah tanpa penglihatan alami.
3. Bombardier BD-700 Global Express
Seolah tak cukup hanya satu, Bill Gates miliki dua unit pesawat pribadi Bombardier BD-700 Global Express. Seperti pesawat Gulfstream G650, pesawat ini juga dirancang memberikan kemewahan yang maksimal. Akan tetapi, Bombardier Global Express juga memiliki varian militer.
Pesawat ini memiliki kelebihan tersendiri dari segi kursi penumpang. Pesawat tersebut dilengkapi kursi malas yang disebut dengan nama The Nuage, yang akan memberikan kemewahan saat di udara.