IPC II Tuan Rumah ASEAN Port & Shipping 2020
Industri

IPC II Tuan Rumah ASEAN Port & Shipping 2020

  • Jakarta—PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC akan menjadi tuan rumah ASEAN Port & Shipping 2020 yang akan berlangsung selama 25-27 Februari 2020 di Dua Mutiara 1 dan 2, hotel JW Marriot, Jakarta. Konferensi kali ini merupakan tahun ke-18 sejak dilangsungkan pada 2002. sebanyak 35 pembicara yang ahli di bidang transportasi dan logistik akan hadir dalam acara […]

Industri
Khoirul Anam

Khoirul Anam

Author

Jakarta—PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC akan menjadi tuan rumah ASEAN Port & Shipping 2020 yang akan berlangsung selama 25-27 Februari 2020 di Dua Mutiara 1 dan 2, hotel JW Marriot, Jakarta.

Konferensi kali ini merupakan tahun ke-18 sejak dilangsungkan pada 2002. sebanyak 35 pembicara yang ahli di bidang transportasi dan logistik akan hadir dalam acara tersebut untuk membahas isu-isu global dan regional terkait perdagangan dan investasi.

Perusahaan-perusahaan di bidang kepelabuhan dan transportasi yang terlibat dalam konferensi ini, antara lain, Sibre, Sabah Ports, RHC Deutchland GmbH, Bintulu Port Holding Berhad, Sagta Engineering, dan perusahaan serupa lainnya.

Pada hari kedua, 26 Februari, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi; Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia II/IPC, Elvyn Massasya; dan Managing Director of Transport Event, Rory Doyle datang ke pagelaran ini.