<p>Ilustrasi #SemingguJadiSultan Dompet Digital DANA / Dok. DANA</p>
Industri

Jadi Andalan Masa Kini, Ini 4 Keunggulan Digital Banking Bagi Nasabah

  • Kondisi serba digital sudah makin lekat dengan banyak aktivitas manusia saat ini. Mulai dari pemenuhan kebutuhan sehari-hari hingga layanan perbankan, semuanya serba digital.
Industri
Ananda Astri Dianka

Ananda Astri Dianka

Author

JAKARTA – Kondisi serba digital sudah makin lekat dengan banyak aktivitas manusia saat ini. Mulai dari pemenuhan kebutuhan sehari-hari hingga layanan perbankan, semuanya serba digital. 

Selama ini, prosedur pembukaan rekening harus melalui kantor cabang. Sekarang, semuanya bisa dipersingkat dengan teknologi digital banking. Plus, layanan e-banking saat ini hampir dimiliki semua bank umum yang ada, seperti misalnya seperti SMS banking, mobile banking, internet banking, dan sebagainya.

Meskipun kemudahan ini sudah banyak dinikmati oleh kalangan muda, tetapi beberapa orang merasa bahwa teknologi digital tidak bisa memberikan keamanan nasabah, terutama yang sudah terbiasa dengan layanan konvensional. 

Benarkah ini? Mengutip dari hasil riset Tim Analisis PT Bank OCBC NISP Tbk, Minggu 1 Agustus 2021, berikut adalah sejumlah keunggulanan layanan digital banking.

Kenyamanan

Layanan digital banking punya kelebihan di sisi efisiensi waktu dan biaya. Untuk melakukan berbagai macam transaksi, tidak perlu jauh-jauh harus ke bank atau ATM, tinggal duduk dan buka smartphone. Saat ini, hampir semua layanan e-banking yang kita kenal bisa dilakukan secara digital.

Keamanan nasabah

Harus diakui, pada bagian inilah layanan digital banking paling sering dikritisi. Meskipun ketakutan ini berdasar, tetapi bisa dilihat dari skala dan sepak terjang bank yang menyediakan layanan digital.

Lembaga perbankan yang telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta memiliki rekam jejak yang sudah terpercaya jelas akan memiliki sistem yang jauh lebih aman ketimbang pinjaman online atau investasi bodong.

Selain itu, bank-bank besar juga biasanya memiliki backup plan yang sangat rapi apabila terjadi masalah pada sistem digital mereka. Sehingga, nasabah tidak perlu khawatir uangnya atau tabungan akan hilang tanpa jejak. Keuangan mereka sudah diasuransikan, sehingga akan lebih aman.

Kemudahan transaksi

Internet banking atau digital banking menyediakan kemudahan yang dicita-citakan banyak orang. Segala macam pembayaran hampir bisa dilakukan lewat internet/digital banking

Layanan efisien 24 Jam

Terdapat berbagai pilihan layanan perbankan yang bisa diakses oleh nasabah di manapun kapanpun. Nasabah dapat memiliki dan memilih berbagai macam layanan dan fasilitas yang sesuai dengan kebutuhannya mulai dari transaksi, pembiayaan, tabungan, kredit, KPR bahkan pengelolaan kekayaan.

Seperti salah satunya aplikasi digital milik OCBC NISP yaitu ONe Mobile. Beberapa layanan yang tersedia antara lain:

1. Buka rekening baru

Pembukaan rekening bisa dilakukan melalui ponsel tanpa harus ke kantor cabang.

2. Layanan digital banking

Seperti transfer antar bank, multi payment, bayar listrik, isi saldo ojek online, investasi hingga beli reksa dana, ataupun transaksi obligasi.

3. Pengajuan kartu kredit, KTA (On Cash Loan), KPR, dan KPM

Pengajuan kredit dan pinjaman juga bisa dilakukan secara daring, tidak perlu menunggu antrean panjang untuk mendapatkan informasi tentang layanan kredit.

4. Jual beli mata uang asing