Jadi Menu Populer Restoran Cepat Saji, Menu Happy Meal Rupanya Sempat Dipandang Sebelah Mata
- Happy Meal menjadi salah satu menu populer di restoran cepat saji Mc Donalds saat ini
Dunia
CALIFORNIA- Happy Meal menjadi salah satu menu populer di restoran cepat saji Mc Donalds saat ini. Di Indonesia, Happy Meal tak hanya digandrungi oleh anak kecil yang merupakan target pasar utamanya, Melainkan remaja hingga orang dewasa ikut tertarik.
Terlebih lagi, ketika Happy Meal bekerja sama dengan pabrikan mainan tertentu yang layak untuk dikoleksi, menu tersebut akan diserbu orang dewasa yang memang berniat untuk mengoleksi mercendise yang disediakan.
Meski saat ini Happy Meal menjadi salah satu menu favorit, rupanya pada awal pembuatan, menu ini sempat dipandang sebelah mata oleh para eksekutif, bahkan pemilik Mc Donalds sendiri.
- Rights Issue, Adhi Karya (ADHI) Terima Setoran Modal Pemerintah Rp1,97 Triliun
- Harga Emas Antam Stagnan pada Awal Pekan, Dibanderol Rp939.000 per Gram
- Penjualan Listrik Meningkat, PLN Raup Laba Bersih Rp15,93 Triliun pada Kuartal III
- IHSG Berpeluang Rebound di Hari Terakhir Oktober 2022, Inilah 4 Saham yang Direkomendasikan BNI Sekuritas
Mengutip CNN Internasional Senin, 31 Oktober 2022, pencipta Happy Meal sekaligus salah satu eksekutif pemasaran Mc Donalds Era 70-an, Bob Beinstein menggambarkan perilisan Happy Meal sebagai sebuah perjuangan.
Bernstein kala itu ditugaskan untuk menciptakan sebuah konsep yang akan menarik pelanggan yang lebih muda karena McDonald's kalah bersaing dengan para pesaing seperti Burger King. Saat itu, Burger King menggunakan karakter "raja" untuk menarik perhatian anak-anak.
Ide lahirnya Happy Meal tersirat ketika Bernstein melihat melihat putranya menuangkan sereal untuk dirinya sendiri. Saat menuang, putranya membiarkan serealnya tumpah ke sisi mangkuk setiap hari. Inlah yang kemudian membuat Bernstein menyadari bahwa anak-anak ingin melakukan sesuatu saat mereka makan.
Bernstein kemudian melanjutkan untuk merancang sebuah kotak yang memiliki lengkungan emas McDonald's sebagai pegangan, serta teka-teki, permainan, dan ilustrasi. Namun, butuh satu tahun pengujian sebelum kotak itu diluncurkan di seluruh AS pada tahun 1979.
"Perusahaan tidak langsung menyetujuinya. Mereka ingin melakukan lebih banyak pengujian dan itu bukanlah hal biasa," ujar Bernstein seperti dikutip TrenAsia.com.
Meski dahulu sempat diragukan, Happy Meal kini semakin populer meski telah eksis selama 4 dekade. Tak hanya untuk anak-anak, Happy Meal kini semakin digandrungi oleh orang dewasa.
Berdasarkan data dari perusahaan riset Sense 360, pada 2016 Mc Donalds tercatat menjual 3,2 juta menu happy meals per hari dengan pendapatan rata-rata kisaran US$10 juta daat itu.