Jadwal dan Rute Kereta Panoramic, Alternatif Asyik untuk Liburan Keluarga
- Kereta Panoramic merupakan kereta dengan spesifikasi khusus untuk menikmati panorama yang kali pertama ada di Indonesia.
Gaya Hidup
JAKARTA—Naik kereta kini tak hanya soal transportasi saja. Kenyamanan dan pemandangan selama perjalanan bisa menjadi nilai lebih dari moda ini. Kedua hal itu ditawarkan Kereta Panoramic, salah satu kereta wisata unggulan PT Kereta Api Indonesia (KAI).
Kereta yang kembali beroperasi Februari 2023 ini menawarkan sensasi dan pemandangan tersendiri di sepanjang perjalanan. Kereta Panoramic merupakan kereta dengan spesifikasi khusus untuk menikmati panorama yang kali pertama ada di Indonesia.
Berbeda dengan kereta pada umumnya, gerbong Kereta Panoramic memiliki jendela dengan ukuran sangat besar di kedua sisinya. Kereta ini juga memiliki atap kaca memanjang dari depan hingga belakang yang dapat dibuka tutup secara otomatis.
- Mengenal Lucky Girl Syndrome yang Tengah Ngetren di TikTok
- Cara Berhenti Berdebat Menurut Ahli, Tak Sampai 10 Menit
- Balas Serangan, Pesawat Nirawak Ukraina Serang Moskow
Kereta ini memiliki beragam fasilitas yang menambah kenyamanan dalam perjalanan. Fasilitas itu di antaranya kursi empuk, tirai jendela yang dapat dioperasikan dengan remote, toilet luas dan terdapat sensor otomatis serta televisi di dinding ujung kereta. Ada pula rak bagasi khusus di ujung kereta dan makanan-minuman serta selimut yang diberikan gratis.
Kereta Panoramic akan dirangkaikan pada Kereta Api (KA) Penumpang Argo Parahyangan, yakni rute Gambir-Bandung pulang pergi (PP). Selain itu juga KA Argo Wilis, yakni rute Bandung - Surabaya Gubeng (PP).
Jadwal Kereta Panoramic
1. KA Argo Parahyangan Panoramic (44Pc) keberangkatan Gambir pukul 04.55 WIB dan tiba di Bandung pukul 07.52 WIB (setiap hari Jumat).
2. KA Argo Wilis Panoramic (6Pc) keberangkatan Bandung pukul 08.15 WIB dan tiba di Surabaya Gubeng pukul 18.10 WIB (setiap hari Jumat).
3. KA Argo Wilis Panoramic (5Pc) keberangkatan Surabaya Gubeng pukul 07.30 WIB dan tiba di Bandung pukul 17.25 WIB (setiap hari Minggu).
4. KA Argo Parahyangan Panoramic (51Pc) keberangkatan Bandung pukul 18.15 WIB dan tiba di Gambir jam 21.19 WIB (setiap hari Minggu).
Lalu bagaimana cara pemesanannya? Pemesanan tiket Kereta Panoramic dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, Call Center 121 dan semua channel penjualan resmi KAI lain. Tertarik berakhir pekan bareng keluarga dengan kereta ini?