Jepang Akan Akhiri Kebijakan Suku Bunga Negatif, Rupiah Bisa Menguat Terbatas
- Menurut data perdagangan Bloomberg, Senin, 11 September 2023, nilai kurs rupiah dibuka melemah 29 poin di posisi Rp15.356 per-dolar Amerika Serikat (AS).
Finansial
JAKARTA - Nilai kurs rupiah berpotensi menguat terbatas pada perdagangan hari ini setelah ada sinyal bahwa Jepang akan mengakhiri kebijakan suku bunga negatifnya dalam waktu dekat.
Menurut data perdagangan Bloomberg, Senin, 11 September 2023, nilai kurs rupiah dibuka melemah 29 poin di posisi Rp15.356 per-dolar Amerika Serikat (AS).
Pada perdagangan sebelumnya, Jumat, 8 September 2023, nilai kurs rupiah ditutup stagnan di level Rp15.327 per-dolar AS.
- Dua Kunci Utama Meeting yang Efektif
- Waduh! Pendiri Google DeepMind Peringatkan AI Dapat Bantu Hasilkan Virus Sintetik Pemicu Pandemi
- 7 Jenis Self Care untuk Anda yang Super Sibuk
Analis PT Sinarmas Futures Ariston Tjendra memperkirakan rupiah bisa menguat terbatas pada perdagangan hari ini.
Ia menyebutkan, potensi tersebut sudah terlihat dari sejumlah mata uang Asia yang menguat terhadap dolar AS pada pagi ini.
Menurutnya, sentimen positif hadir dari pernyataan Gubernur Bank of Japan Kazuo Ueda yang menyebutkan bahwa pihaknya akan mengakhiri kebijakan suku bunga negatif.
Pernyataan Ueda pun telah membantu mendorong penguatan yen Jepang terhadap dolar AS, dan rupiah sebagai mata uang di kawasan Asia pun berpotensi untuk ikut menguat seiring dengan yen Jepang.
Sebelumnya, yen Jepang terus tertekan akibat terus naiknnya suku bunga The Federal Reserve (The Fed) sementara Bank of Japan terus mengambil sikap dovish dalam menempuh kebijakan moneternya, bahkan sampai menetapkan kebijakan suku bunga negatif.
- Menuju IndonesianGP di Sirkuit Mandalika, Masyarakat Lombok Dapat Harga Spesial
- Profil Eks Kapolda Metro Jaya Nana Sudjana Pj Gubernur Jateng Pengganti Ganjar Pranowo
- Semester I-2023, Inilah Bank BUMN dengan Pertumbuhan Laba Paling Tinggi
Ariston mengatakan, setelah dolar AS menguat sepanjang pekan lalu, kemungkinan nilainya akan mengalami konsolidasi pada awal pekan ini.
"Dolar AS kemungkinan berkonsolidasi setelah menguat di pekan kemarin sembari pasar menunggu data inflasi AS yang akan dirilis Rabu dan Kamis," ujar Ariston kepada TrenAsia, Senin, 11 September 2023.
Menurut Ariston, untuk perdagangan hari ini, nilai kurs rupiah berpotensi menguat ke arah Rp15.300 per-dolar AS dengan potensi resistance di kisaran Rp15.330 per-dolar AS.