Kantongi Izin OJK, Bank Neo Commerce Pede Fitur On Boarding Daring Bikin Jumlah Nasabah Melejit
- BBYB melalui layanan digitalnya, Neo+, secara resmi bisa menghimpun pembukaan rekening secara daring.
Industri
JAKARTA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan izin fitur pembukaan rekening nasabah atau on boarding secara daring kepada PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB). BBYB melalui layanan digitalnya, Neo+, secara resmi bisa menghimpun pembukaan rekening secara daring.
Direktur Utama (Dirut) Bank Neo Commerce Tjendra Gunawan optimistis bakal mendapat lonjakan jumlah nasabah. Dirinya menyebut kemudahan membuka rekening ini menjadi fitur esensial bagi layanan perbankan digital.
Dirinya mengklaim pembukaan rekening via Neo+ hanya membutuhkan waktu dua menit saja. Calon nasabah hanya harus mengisi data diri dan kata sandi, mengunggak KTP, serta proses verifikasi melalui swafoto.
“Kami tentu akan terus menyediakan inovasi-inovasi lanjutan besutan BNC untuk memenuhi kebutuhan para Neo Customers,” kata Tjandra dalam keterangan tertulis, Senin, 13 September 2021.
BBYB tercatat mengalami lonjakan nasabah hingga dua kali lipat lebih. Pada periode 3-10 September 2021, Bank Neo Commerce mendapat tambahan 730.000 nasabah baru.
Angka ini melonjak dibanidngkan pekan sebelumnya yang hanya 350.000 nasabah. Sejumlah fitur baru bakal diluncurkan Bank Nce Commerce untuk menjaga antusiasme masyarakat Indonesia.
- Ini Tiga Fase Merger Pelindo Menuju Ekosistem Pelabuhan Kelas Dunia
- Kurs Hari Ini: Pelaku Pasar Menanti Data Inflasi AS, Rupiah Diprediksi Tertekan ke Rp14.250
- Pengendali Taksi Blue Bird, Purnomo Prawiro Borong Saham BIRD Rp1,43 Miliar
Adapun fitur andalan lain yang telah diluncurkan antara lain Quick Response Indonesia Standard (QRIS), Lifestyle service, direct loan, hingga direct debit. Tjendra berharap inovasi pada layanan digital ini dapat meneruskan momentum penguatan intermediasi perseroan yang terjadi pada semester I-2021.
Berdasarkan laporan keuangan BBYB, realiasi penyaluran kredit sebesar Rp3,82 triliun atau naik dibandingkan akhir 2020 yang hanya Rp3,66 triliun.
Kredit segmen rumah tangga tampaknya masih menjadi menjadi andalan utama BBYB. Segmen kredit ini mengalami peningkatan hingga 25% year to date (ytd) dari Rp1,8 triliun pada akhir 2020 menjadi Rp2,33 triliun pada semester I-2021.
Kredit segmen rumah tangga menguasai 60% dari postur kredit di Bank Neo Commerce. Segmen lainnya yang mencolok pada penyaluran kredit BBYB adalah, perdagangan besar dengan realisasi sebesar Rp1,32 triliun pada semester I-2021.
Peningkatan Kredit Macet
Ditinjau dari kualitas kredit, total kredit macet BBYB mengalami peningkatan dari Rp133,08 triliun pada akhir 2020 menjadi Rp162,28 triliun pada semester I-2021.
Maka, rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) net BBYB parkir di level 4,2%. Adapun NPL gross BBYB per semester I-2021 ini mencapai 11%.
Nilai NPL yang tinggi ini tidak lepas dari upaya restrukturisasi yang masih dihadapi BBYB. Jumlah kredit yang telah direstrukturisasi dan dalam kategori kredit bermasalah per 30 Juni 2021 mencapai Rp17.9 miliar
Sementara itu, nominal kredit yang mendapat perpanjangan jangka waktu dan penurunan suku bunga kredit di BBYB pada semester I-2021 mencapai Rp280,15 miliar. Adapun Cadangan Kerugian Penurunan Nilai (CKPN) Bank Beo Commerce per Juni 2021 mencapai Rp97,47 miliar.
Di sisi lain, Penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) BBYB meroket 38,55% ytd menjadi Rp4,60 triliun. Secara kumulatif, aset BBYB hingga semester I-2021 ini pun terungkit dari Rp5,42 triliun pada posisi akhir 2020 menjadi Rp,699 triliun pada semester I-2021.
Rupanya, peningkatan aset ini juga dibarengi dengan pertumbuhan pada pos liabilitas. Total liabilitas BBYB naik 33% ytd dari Rp4,30 triliun pada akhr 2020 menjadi Rp5,75 triliun pada semester I-2021.
Peningkatan signifikan juga dicatatkan pada pos kas dan setara kas. Jumlah kas dan setara kas di BBYB melesat 123,3% year on year (yoy) dari Rp331,93 miliar pada semester I-2020 menjadi Rp741,24 miliar pada semester I-2021.
- Laba dan Pendapatan Emiten Kawasan Industri Merosot, Hanya DMAS Bukukan Kinerja Positif
- Berkat Suntikan IMF, Cadangan Devisa RI Pecah Rekor Jadi Rp2,05 Kuadriliun
- Perkuat Motion Banking, MNC Bank Akui Tengah Pepet Induk Usaha TikTok
Meski mengalami penguatan pada aspek aset, BBYB rupanya harus menelan kerugian pada semester I-2021. Emiten bersandi BBYB ini mengalami kerugian bersih hingga Rp132,85 miliar pada paruh pertama tahun ini.
Kondisi ini berbanding terbalik dengan periode yang sama tahun sebelumnya di mana BBYB masih meraup laba bersih Rp19,32 miliar. Kerugian yang dialami BBYB ini bersumber dari membengkaknya total beban operasional hingga 172% secara tahunan (year on year/yoy).
Total beban operasional BBYB melesat dari Rp100,27 miliar pada semester I-2020 menjadi Rp277,020 miliar pada semester I-2021. Adapun pendapatan bunga bersih Bank Neo Commerce sebesar Rp112,75 miliar tidak dapat menutupi boncos-nya beban operasional tersebut.