<p>Ilustrasi hacker. Dok: cnc-ltd.co.uk.</p>
Korporasi

Kantongi Kontrak Jumbo dari TNI AD, AXIO Suntik Modal Anak Usaha Rp4,46 Miliar

  • PT Tera Data Indonusa Tbk (AXIO) melaporkan penyertaan modal kepada anak usaha perseroan, PT Internet Pratama Indonesia (IPI) sejumlah Rp4,46 miliar

Korporasi

Ananda Astri Dianka

JAKARTA – Produsen laptop Axioo, PT Tera Data Indonusa Tbk (AXIO) melaporkan penyertaan modal kepada anak usaha perseroan, PT Internet Pratama Indonesia (IPI) sejumlah Rp4,46 miliar.

Melansir keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Kamis 8 September 2022, sumber dana penyertaan modal tersebut berasal dari dua pihak. Pertama, perseroan menyuntiikan dana sebesar Rp2,68 miliar dan Isack Utomo sebesar Rp1,77 miliar.

“Penambahan penyertaan modal oleh perseroan dan Isack Utomo dilakukan dengan tujuan untuk penambahan modal kerja pada IPI,” tulis Corporate Secretary AXIO, Luhur Budiman.

Adapun perseroan menyatakan bahwa transaksi ini tidak berpotensi mengakibatkan terganggunya kelangsungan usaha. Transaksi tersebut di atas juga tidak mengandung unsur berbenturan kepentingan.

Sebagaimana diketahui, IPI meraih kontrak dengan Pusat Sandi dan Siber TNI Angkatan Darat pada 27 Juni 2022. IPI terpilih menjadi penyedia proyek pengadaan cyber security (multiyears) Pusat Sandi dan Siber TNI Angkatan Darat. 

“Dampak penandatanganan kontrak ini memberikan tambahan pendapatan kepada perseroan sebesar Rp 99,99 miliar,” tulis perseroan.

Sebelumnya, perseroan telah menandatangani kontrak payung antara perseroan dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) terkait konsolidasi pengadaan laptop dalam negeri pengadaan tahun anggaran 2022 di berbagai kementerian/lembaga/pemerintah daerah pada 28 Juli 2022.