Kedawung Setia Bagikan Dividen Interim Rp10,125 Miliar atau Rp25 per Saham
- PT Kedawung Setia Industrial Tbk (KDSI) bakal membagikan dividen interim sebesar total Rp10,125 miliar atau Rp25 per saham.
Korporasi
JAKARTA – Produsen peralatan rumah tangga berlapis enamel, PT Kedawung Setia Industrial Tbk (KDSI) bakal membagikan dividen interim sebesar total Rp10,125 miliar atau Rp25 per saham.
Dalam pengumuman di koran, Senin, 22 November 2021, manajemen mengungkapkan dividen interim tersebut akan dibagikan kepada pemegang 405 juta lembar saham Perseroan. Pembagian dividen interim ini juga berdasarkan Rapat Perseroan pada 18 November 2021.
- Unilever Bagikan Dividen Interim Rp2,5 Triliun atau Rp66 per Saham
- Kerek Porsi Recurring Income, Metropolitan Land (MTLA) Akan Tambah 3 Hotel
- Siap-siap! Mitratel (MTEL) Listing Hari Ini, Dana IPO Rp18,79 Triliun
Simak jadwal lengkapnya berikut ini.
Akhir periode perdagangan saham dengan hak dividen (cum dividen) :
Pasar reguler dan pasar negosiasi : 26 November 2021
Pasar tunai : 30 November 2021
Awal periode perdagangan saham tanpa hak dividen (ex dividen):
Pasar reguler dan pasar negosiasi : 29 November 2021
Pasar tunai : 1 Desember 2021
Tanggal daftar pemegang saham yang berhak menerima dividen (record date) : 30 November 2021
Tanggal pembayaran dividen interim tahun buku 2021: 8 Desember 2021