Kejadian, Tesla Rumahkan 200 Karyawan Sekaligus Tutup Kantornya
- SAN FRANSISCO- Omongan Elon Musk akhirnya jadi nyata. Tesla dikabarkan telah memberhentikan 200 karyawannya. Tak hanya memecat karyawannya, Tesla juga dilaporka
Tekno
SAN FRANSISCO - Omongan Elon Musk akhirnya jadi nyata. Tesla dikabarkan telah memberhentikan 200 karyawannya. Tak hanya memecat karyawannya, Tesla juga dilaporkan menutup kantornya di San Mateo, California pada saat yang bersamaan.
Para pekerja yang masih bertahan, akan dipindahkan ke Paolo Alto setelah kontrak sewa kantor Tesla berakhir.
- Nielsen: 71 Persen Konsumen Global Lebih Percaya Iklan Brand Dari Influencer
- Kasus Suap IMB Apartemen, Tersangka Hartadi Suyuti dan Petinggi Summarecon Agung Diperpanjang Masa Tahanannya
- Susul Persib, Persija Akan Merilis Fan Token Kripto untuk Penggemar
Berdasarkan laporan Reuters yang dikutip Rabu, 29 Juni 2022, karyawan yang dirumahkan kebanyakan merupakan pekerja yang berada dalam divisi autopilot. Selain itu, mereka merupakan pekerja yang dibayar per jam.
Sebelumnya, Bos Tesla mengatakan akan melakukan efisiensi dengan merumahkan kisaran 10 persen karyawan dari perusahaan yang dimilikinya. Jumlah tersebut kemudian berkurang menjadi 3,5 persen.
Di sisi lain, PHK yang melanda karyawan Tesla membuat mereka seolah mati rasa.
Sebelumnya, mereka masih berharap Tesla mempekerjakan mereka dengan mengalihkan kantor ke Buffalo, New York yang memiliki upah minimum pekerja lebih rendah.