Penemuan kuil bersejarah milik Kekaisaran Romawi Kuno di Belanda.
Dunia

Kelompok Relawan Arkeolog Menemukan Tempat Suci Kekaisaran Romawi Kuno di Belanda

  • Sekelompok arkeolog menemukan kuil bersejarah Kekaisaran Romawi Kuno yang relatif masih utuh di Gelderland, Belanda.

Dunia

Fadel Surur

GELDERLAND - Sekelompok arkeolog menemukan kuil bersejarah Kekaisaran Romawi Kuno yang relatif masih utuh di Gelderland, Belanda.

Penemuan pertama kali oleh para relawan dilakukan pada tahun 2021 di sebuah kota dekat Warisan Dunia UNESCO bernama Roman Limes, seperti dikutip dari Reuters

Kota ini dijadikan sebagai perbatasan kekuasaan Kekaisaran Romawi sepanjang abad ke-2.

“Ada banyak kuil di sini. Kami menemukan bekas-bekas berhala, relief, dan plester yang dicat,” bunyi pernyataan dari para arkeolog. Selain itu, mereka juga menemukan batu-batu untuk seserahan (Votive Stones) dan altar bagi dewa-dewi kuno.

Berdasarkan penemuan ini, para arkeolog berpendapat bahwa situs ini telah digunakan selama berabad-abad oleh Kekaisaran Romawi Kuno.

Para arkeolog beranggapan bahwa meskipun penemuan tempat-tempat suci Kekaisaran Roma Kuno bukan yang pertama, penemuan kali ini merupakan kuil pertama yang dianggap paling lengkap dan kompleks.

Berbagai penemuan dari situs tersebut akan dipajang di Museum Valkhof di Nijmegen, Gelderland, Belanda.