Kenaikan Suku Bunga Fed Sesuai Prediksi, Aset Kripto Bitcoin dkk Tak Kuasa Bertahan di Tren Positif
- Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan, reli yang sempat dialami Bitcoin dkk pada kenaikan suku bunga baru saja ditetapkan rupanya tidak berlangsung lama.
Pasar Modal
JAKARTA - Bitcoin dan aset-aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar (big cap) lainnya melemah walaupun kenaikan suku bunga bank sentral Amerika Serikat (AS) alias The Federal Reserve (The Fed) sesuai dengan prediksi pasar.
Menurut pantauan Coin Market Cap, Jumat, 16 Desember 2022 pukul 11.00 WIB, Bitcoin (BTC) dalam 24 jam terakhir mengalami penurunan 1,77% ke posisi US$17.426 (Rp272,36 juta dalam asumsi kurs Rp15.630 perdolar AS).
Ethereum (ETH) pun mencatat penurunan sebesar 1,65%, Binance Coin (BNB) 1,2%, Ripple (XRP) 1,18%, Dogecoin (DOGE) 1,18%, Cardano (ADA) 1,41%, dan Polygon (MATIC) 1,02%.
Sementara itu, stablecoin seperti Tether (USDT), USD Coin (USDC), dan Binance USD (BUSD) stabil di posisi US$1 atau setara dengan Rp15.630.
- Jumlah PHK Start Up di Dunia Mencapai Puncak Tertinggi Sejak COVID-19
- Samudera Indonesia (SMDR) Kembali Akuisisi LNG EW, Kepemilikan Jadi 50 Persen
- Instagram Rilis Fitur Baru Notes atau Catatan Pendek Seperti Tweet di Twitter
Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan, reli yang sempat dialami Bitcoin dkk pada kenaikan suku bunga baru saja ditetapkan rupanya tidak berlangsung lama.
Dalam pidatonya, Gubernur The Fed Jerome Powell mengatakan bahwa inflasi masih menjadi ancaman besar bagi perekonomian.
Ia mengatakan bahwa bank sentral AS telah memberi isyarat bahwa kenaikan suku bunga akan diperlambat pada akhir tahun 2022, namun ia pun mengisyaratkan bahwa kenaikan suku bunga masih akan berlanjut pada tahun depan.
"Bitcoin naik lebih awal, tetapi kemudian jatuh setelah Ketua The Fed Jerome Powell meredam antusiasme yang berasal dari kenaikan suku bunga yang kurang agresif dengan komentar hawkish," ujar Afid dikutip dari riset mingguan, Jumat, 16 Desember 2022.
- 7 Selebriti Instagram dengan Bayaran Endorse Termahal 2022, Cristiano Ronaldo Nomor 1!
- Cara Bikin Foto Avatar dengan Aplikasi Lensa AI yang Lagi Ramai di Instagram
- BPR Jadi Bank Perekonomian Rakyat, Sri Mulyani: Revitalisasi Penggerak Roda Perekonomian
Top Gainers
Di antara 100 kripto big cap, berikut ini lima aset yang menjadi top gainers dalam 24 jam terakhir:
1. Celo (CHZ): +9,67% (US$0,5947/Rp9.295)
2. Chiliz (CHZ): +5,77% (US$0,1425/Rp2.227)
3. Decred (DCR): +5,88% (US$22,21/Rp347.142)
4. Neo (NEO): +3,74% (US$7,42/Rp115.974)
5. Bitcoin SV (BSV): +2,77% (US$46,72/Rp730.233)
Top Losers
Di antara 100 kripto big cap, berikut ini lima aset yang menjadi top losers dalam 24 jam terakhir:
1. Neutrino USD (USDN): -12,83% (US$0,5594/Rp8.743)
2. Toncoin (TON): -7,64% (US$2,3/Rp35.949)
3. Chain (XCN): -6,03% (US$0,03115/Rp4.868)
4. IOTA (MIOTA): -4,53% (US$0,1867/Rp2.918)
5. Algorand (ALGO): -4,45% (US$0,2114/Rp3.304)