Pesawat Garuda saat melakukan perawatan di GMF Bandara Soekarno Hatta Tangerang. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Nasional

Keren! Garuda Indonesia (GIAA) Dinobatkan Jadi Maskapai Paling On Time se-Asia Pasifik

  • Maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) dinobatkan sebagai maskapai paling tepat waktu atau on time se-Asia Pasifik pada bulan September 2022 versi lembaga penyedia data dan informasi industri penerbangan OAG Flightview.

Nasional

Muhammad Farhan Syah

JAKARTA - Maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk dinobatkan sebagai maskapai paling tepat waktu atau on time se-Asia Pasifik pada bulan September 2022 versi lembaga penyedia data dan informasi industri penerbangan OAG Flightview.

Berdasarkan rilis data dari OAG Flightview, emiten berkode saham GIAA itu berhasil mencatatkan tingkat ketepatan waktu dengan capaian skoron time performance (OTP) sebesar 96,6%. Direktur Utama Garuda Irfan Setiaputra menyebut bahwa capaian tersebut menjadi bukti nyata pihaknya dalam memaksimalkan kinerja operasional.

“Di tengah upaya kami dalam mengakselerasikan berbagai langkah pemulihan kinerja, serta selaras dengan komitmen kami untuk menghadirkan konektivitas udara melalui layanan penerbangan yang aman dan nyaman bagi pengguna jasa, tentunya raihan kinerja operasional ini menjadi optimisme tersendiri bagi kami untuk terus menghadirkan layanan penerbangan terbaik bagi masyarakat,” terang Irfan dalam keterangan pers dikutip Minggu, 30 Oktober 2022.

Dalam deretan daftar maskapai yang termasuk dalam pemeringkatan oleh OAG Flightview sebagai maskapai penerbangan paling tepat waktu, Garuda Indonesia menjadi satu-satunya maskapai penerbangan asal Indonesia yang masuk ke dalam jajaran tersebut.

Adapun, Irfan menyebutkan bahwa ketepatan waktu menjadi salah satu aspek yang saat ini fokus diperhatikan perusahaan mengingat adanya kecenderungan masyarakat yang kini mulai kembali menggunakan moda transportasi udara di tengah masa peralihan dari pandemi.

“Kami meyakini bahwa momentum pemulihan sektor pariwisata harus ditunjang oleh operational excellence, utamanya pada aspek ketepatan waktu,” terang Irfan lebih lanjut.

Sebagai informasi, terdapat jajaran maskapai internasional lainnya yang turut masuk ke dalam daftar jajaran maskapai paling tepat waktu mengikuti Garuda Indonesia, beberapa di antaranya adalah Eurowings, Bangkok Airways, Fuji Dream Airlines, hingga Jeju Airlines.