Konflik Israel-Palestina Bikin Harga Minyak Meroket, Distribusi Pertalite Diperketat
- Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan, adanya konflik antara Israel dan Palestina dikhawatirkan akan berimbas pada kenaikan harga minyak dunia jika berlangsung secara lama.
Energi
JAKARTA - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkapkan, adanya konflik antara Israel dan Palestina dikhawatirkan akan berimbas pada kenaikan harga minyak dunia jika berlangsung secara lama.
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Tutuka Ariadji menyebut, untuk menyiasati imbas perang tersebut pemerintah akan menjaga pasokan bahan bakar minyak (BBM) di Indonesia. Salah satunya dengan meminta masyarakat untuk memberikan BBM Subsidi atau Pertalite kepada yang berhak.
Tutuka juga mendorong, segera diterbitkannya revisi Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014 yang menjadi regulasi acuan penyaluran BBM bersubsidi lebih tepat sasaran. Dalam revisi tersebut akan mengatur detail kriteria kendaraan yang dapat mengisi Pertalite dan juga tengah mengkaji untuk membuat perbedaan harga Pertalite sesuai dengan jenis kendaraannya.
- Pilihan Terakhir, Indonesia Berniat Impor 1 Juta Ton Beras dari China
- Unik! Adobe Buat Dress Berteknologi Tinggi Bisa Berubah Motif Secara Cepat dengan Sebuah Tombol
- Bank DKI dan BPKD Luncurkan Transformasi Layanan Perbendaharaan Daerah
"Saya menghimbau, pertalite itu untuk masyarakat yang membutuhkan, jadi kalau yang mampu janganlah menggunakannya karena bukan peruntukannya," kata Tutuka dilansir Kamis, 19 Oktober 2023.
Adapun, eskalasi konflik antara Israel dan Palestina bakal berimbas pada kenaikan harga minyak dunia. Kebutuhan minyak menjelang musim dingin pun diproyeksikan kerek inflasi secara global.
Kenaikan harga minyak mentah Indonesia (Indonesia Crude Price/ ICP) selain akan berpengaruh terhadap kenaikan harga crude di Indonesia juga akan mempengaruhi harga BBM di masyarakat. Hal ini karena Indonesia impor keduanya yaitu crude oil dan BBM dengan presentase yang hampir sama.
Sejauh ini untuk menjaga penggunaan BBM, Pertamina tengah melakukan uji coba pembatasan pembelian Pertalite khususnya bagi kendaraan roda empat di beberapa daerah. Setiap pembeli diwajibkan memiliki Quick Response (QR) Code untuk dipindai oleh petugas SPBU sebelum melakukan pembelian. Uji coba tersebut dilakukan di 41 kota dan kabupaten yang tersebar di tiga provinsi yakni Aceh, Bangka Belitung, dan Bengkulu. Uji coba juga dilakukan di Timika, Papua.