Layani Pembayaran Digital, BRI Bakal Kerja Sama dengan AliPay
BRI menjadi salah satu Bank Buku IV yang sudah melakukan penjajakan bisnis dengan AliPay.
Industri
JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) ( BRI) ingin memanfaatkan peluang dari banyaknya turis asal China yang menggunakan AliPay, penyedia jasa pembayaran elektronik asal China. Saat ini, BRI tengah menyiapkan kerjasama dengan AliPay.
BRI menjadi salah satu Bank Buku IV yang sudah melakukan penjajakan bisnis dengan AliPay. Direktur Konsumer BRI Handayani mengatakan, layanan pembayaran digital ini akan difokuskan untuk turis asal China.
Saat ini, bank plat merah ini telah melakukan penandatanganan nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) dengan anak usaha milik Alibaba tersebut. “(Progres kerja sama dengan AliPay) baru MoU,” ujar Handayani usai Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), Kamis (3/1/2019).
Menurut Handayani, ada beberapa hal yang masih harus diselesaikan dalam proses kerja sama antara BRI dengan AliPay. Sehingga, pilot project atau uji coba belum dilakukan.
Sebagai catatan, Bank Indonesia (BI) memberi izin kepada platform pembayaran WeChat Pay dan AliPay untuk bertransaksi di Indonesia. Syaratnya, kedua platform tersebut harus bekerja sama dengan sistem pembayaran domestik serta bank besar BUKU IV atau dengan modal inti di atas Rp 30 triliun.
Meski belum berizin, saat ini sudah banyak turis China yang melakukan transaksi dengan kedua platform tersebut. Dengan demikian, devisa yang seharusnya masuk ke dalam negeri ketika para turis tersebut melakukan transaksi jual-beli langsung masuk ke China.
“Ya karena ini sebenarnya untuk support industri pariwisata kita karena banyak turis dari China yang datang ke Indonesia dan mereka punya alat bayar khusus, dan tentu kita harus bisa memfasilitasi bagaimana mereka bisa transaksi di merchant kita,” ucap Handayani.(Hidayat SN)