Live Streaming Rilis iPhone 15 Apple Event 2023
Tekno

Link Live Streaming Rilis iPhone 15 dan Gawai Baru Apple di Youtube

  • Raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) Apple tengah bersiap meluncurkan smartphone terbaru iPhone 15 dan gawai baru yang disiarkan melalui Youtube.
Tekno
Alvin Pasza Bagaskara

Alvin Pasza Bagaskara

Author

JAKARTA – Di tengah ancaman larangan pemerintah China tentang penggunaan iPhone, raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS) Apple tengah bersiap meluncurkan smartphone terbaru iPhone 15 dan gawai baru yang disiarkan melalui Youtube. 

Diketahui perilisan smartphone flagship iPhone 15 bersamaan dengan Apple Event 2023 yang mengusung tajuk “Wonderlust” yang berlangsung di Apple Park di California Amerika Serikat (AS). Sumber mengatakan acara tersebut merupakan siaran yang telah direkam alias tapping.

Mengutip Tech Advisor, Apple Event 2023 bakal disiarkan langsung serentak pada 12 September 2023 pukul 10:00 PDT (Pacific Time) atau Rabu, 13 September 2023, pukul 00.00 WIB mendatang.

Pencinta Apple dapat menonton acara tersebut dengan mengeklik link live streaming ini Youtube Apple Event 2023. Selain itu, peluncuran seri iPhone 15 juga dapat disaksikan lewat aplikasi Apple TV yang tersedia di iPhone, iPad dan iMac. 

Deretan Gawai Baru Apple 2023

Apple diyakini akan merilis iPhone 15 dengan 4 varian antara lain iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Tak hanya itu, Apple Event 2023 juga bakal mengenalkan beberapa gawai baru seperti Apple Watch 9, Apple Watch Ultra 2, dan AirPods Pro. 

Apple Watch 9

Apple Watch 9 menjadi salah satu gawai baru yang bakal dikenalkan raksasa teknologi itu di Apple Event 2023. Jam tangan digital tersebut membawa perubahan luar biasa dibanding pendahulunya Apple Watch 6 yang dirilis pada 2020 lalu. 

Disebut-sebut Apple Watch 9 akan ditenagai oleh prosesor baru yang bernama S9 dan desain yang memiliki tali strap magnetik berbahan kain tenun. Bahkan, chipset Apple Watch 9 diyakini akan membawa peningkatan kinerja dan menghemat daya baterai. Hal ini berbeda dengan Apple Watch 7 dan 8 yang masih menggunakan prosesor Apple Watch 6. 

Apple Watch Ultra 2

Appke Watch Ultra 2 merupakan generasi kedua dari Apple Watch Ultra akan dirilis tahun ini, menyusul kesuksesan generasi pertama yang diperkenalkan pada Apple Event 2022. 

Perlu diketahui, Apple Watch Ultra 2 menggunakan chip S9 yang sama seperti Apple Watch 9. Smartwatch elite Apple ini akan diluncurkan dengan desain serba hitam yang elegan dan tak lupa dilengkapi dengan material titanium.

AirPods Pro 

AirPods Pro juga dikabarkan akan hadir dengan port USB-C yang menggantikan port legendaris Lightning atau sama seperti iPhone 15. 

Pembaruan ini juga memungkinkan Apple untuk menjual casing AirPods dengan USB-C secara terpisah. Dengan demikian, para pengguna versi lama bisa membeli aksesoris casing saja tanpa harus upgrade membeli headset AirPods versi Pro.

iPhone 15

Melansir laman TrendForce, Apple bakal meluncurkan 4 seri iPhone 15, yakni iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max. Spesifikasi yang ditanamkan dalam seri iPhone itu sangatlah ajib, dan utamanya harga baru tidak jauh dengan edisi sebelumnya. 

Secara umum, teknologi yang diberikan Apple Inc untuk iPhone 15 terbagi dua, yakni iPhone 15 dan iPhone 15 Plus memiliki spesifikasi serupa dengan peningkatan kamera signifikan dan penyempurnaan chipset A16 Bionic. Lalu, untuk seri iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max sedikit lebih unggul dengan desain elegan, chipset terbaru, dan RAM lebih besar.

Sementara untuk iPhone 15 biasa dengan memori internal 128GB menjadi smarphone baru Apple Inc termurah yang dibanderol seharga US$799/Rp12 juta. Selanjutnya, iPhone 15 Plus memori internal 128GB dijual sebesar US$999 atau setara Rp15,3 juta. Lalu, untuk iPhone 15 Pro Max dengan kapasitas internal 1TB yang menyentuh US$1699 atau setara Rp26.1 juta. (Asumsi kurs, Rp15.381,70 per satu Dolar)