Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Olahraga

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF U-19 2024

  • Sejak peluncurannya pada 2002, Piala AFF U-19 telah menjadi turnamen penting di sepak bola Asia Tenggara dan mendukung perkembangan sepak bola di kawasan tersebut.

Olahraga

Alvin Pasza Bagaskara

JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi laga krusial di partai puncak Piala AFF U-19 melawan Thailand di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Senin, 29 Juli 2024, pukul 19.30 WIB. Laga final ini bisa disaksikan melalui link live streaming.

Asal tahu saja, Timnas Indonesia U-19 melaju ke babak final Piala AFF U-19 2024 setelah mengalahkan Timnas Malaysia U-19 dengan skor 1-0 di semifinal berkat gol Alfharezzi Buffon pada menit ke-78. 

Di final, Garuda Nusantara akan berhadapan dengan Timnas Thailand U-19, yang lolos setelah bersusah payah mengalahkan Timnas Australia U-19 melalui gol bunuh diri The Socceroos pada menit ke-13.

Pertandingan ini menjadi kesempatan emas bagi Garuda Nusantara untuk meraih gelar juara kedua setelah kemenangan pertama mereka pada tahun 2013, ketika Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor 7-6 setelah bermain imbang 0-0 di waktu normal dan tambahan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur.

Sebelas tahun kemudian, Indra Sjafri, yang kembali menjadi pelatih timnas U-19 Indonesia, dan kebetulan final kali ini juga dimainkan di Jawa Timur. "Kalau harus jujur, dari ketiga tim—Australia, Thailand, atau Malaysia—saya lebih memilih Thailand," ujar Indra Sjafri. 

Menjelang laga final yang akan dimulai dalam beberapa jam ke depan, dia berharap dukungan dari seluruh warganet Indonesia. "Di dalam Merah Putih, ada berbagai elemen seperti netizen, suporter, dan masyarakat umum. Jadi, mari kita saling mendukung, bersatu, dan menguatkan," tambah Indra Sjafri.

Sementara Thailand, lawan Timnas Indonesia U-19 di final Piala AFF U-19 2024, telah meraih lima gelar juara pada tahun 2002, 2009, 2011, 2015, dan 2017, menjadi yang terbanyak bersama Australia. 

Nah, sejak peluncurannya pada 2002, Piala AFF U-19 telah menjadi turnamen penting di sepak bola Asia Tenggara dan mendukung perkembangan sepak bola di kawasan tersebut. Salah satu nama besar yang lahir dari turnamen ini adalah Evan Dimas, yang kala itu ikut menghantarkan Indonesia juara pada edisi 2013. 

Untuk itu, dukungan dari para pendukung sangat penting di Stadion Gelora Bung Tomo. Namun, bagi yang tidak bisa hadir, pertandingan final ini akan ditayangkan langsung oleh SCTV mulai pukul 18.30 WIB untuk siaran, dengan kick-off pada pukul 19.30 WIB. 

Selain itu, pertandingan juga bisa disaksikan melalui layanan streaming Vidio.com dengan berlanganganan mulai dari Rp29.000 per bulan. Untuk menonton, kunjungi Link Live Streaming Indonesia vs Thailand di Piala AFF U-19 2024.