Bursa Efek Indonesia
Korporasi

Listing di Bursa Hari Ini, Saham Prima Andalan Naik Tipis 3,87 Persen

  • Saham PT Prima Andalan Mandiri Tbk. (MCOL) naik tipis pada perdagangan perdana hari ini, Selasa, 7 September 2021 ke level harga Rp1.475 per saham, naik 3,87% dari harga IPO sebesar Rp1.420 per saham.

Korporasi

Daniel Deha

JAKARTA -- Saham PT Prima Andalan Mandiri Tbk (MCOL) naik tipis pada perdagangan perdana hari ini, Selasa, 7 September 2021. 

Tercatat, saham emiten penambang batu bara tersebut berada di level harga Rp1.475 per saham pada Selasa siang, atau naik 3,87% dari harga penawaran saham umum perdana (IPO) sebesar Rp1.420 per saham.

Harga saham MCOL ini mengalami penurunan tipis dari pembukaan perdangangan hari ini. Dimana saham PMCOL sempat mengalami kenaikan 4,93 persen ke level harga Rp1.490 per saham pada pembukaan pasar.

Pekan lalu, MCOL melakukan IPO dengan melepas sekitar 355,56 juta saham baru pada dengan harga Rp1.420 per saham.

Dari hasil penawaran itu perseroan mendapat dana segar sebesar Rp504,89 miliar dengan kapitalisasi pasar mencapai Rp5,04 triliun.

Produsen dan distrbutor batu bara ini menunjuk PT Buana Capital Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi efek dan PT Raya aham Registrai sebagai penjamin emisi efek.

Diketahui bahwa dana segar dari IPO MCOL akan digunakan untuk pembelian peralatan berat sekitar Rp441 miliar PT United Tractors Tbk (UNTR) pada tahun ini. Nilainya belanja peralatan ini sekitar 87,34% dari dana IPO.

Peralatan yang dibeli antara lain excavator PC2000 sebanyak 4 unit, dump truck HD 785 sebanyak 18 unit, dozer 375 sebanyak 2 unit, dan dozer D155 sebanyak 2 unit.

Sementara sisa dana lainnya akan digunakan untuk modal kerja (working capital) dalam bentuk setoran modal kepada MKP untuk pembayaran utang usaha dan operasional sebesar 12,66% atau sekitar Rp63,89 miliar.

Emiten Ke-32 yang Melantai di Bursa

MCOL menjadi perusahaan tercatat ke-32 yang tercatat di BEI pada tahun 2021, perusahaan ketiga yang melantai pekan ini.

Sebelumnya, ada PT Indo Oil Perkasa (Persero) (OILS) dan PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO) yang melantai di bursa pada 6 September.

MCOL merupakan suatu perusahaan induk yang mempunyai entitas anak yang bergerak di bidang usaha pertambangan dan perdagangan batubara, jasa kontraktor penambangan serta angkutan laut dan bongkar muat batubara yang terletak di Kabupaten Nunukan dan Kabupaten Tana Tidung, Kalimantan Utara.

Kegiatan operasional perseroan dilakukan melalui kantor pusat yang berlokasi di Jakarta, sedangkan kegiatan penambangan dilakukan di wilayah Kalimantan Utara.

Dalam menjalankan usahanya, perseroan dan ketiga entitas anak memiliki bisnis yang terintegrasi dari tambang hingga ke pelabuhan laut.