profil-mukesh-ambani-orang-terkaya-asia-yang-ingin-beli-liverpool-7ivLXXaCkg.jpg
Dunia

Liverpool FC Dilirik Konglomerat India Mukesh Ambani, Berapa Kekayaanya?

  • Sepekan lalu, pemilik klub Liverpool membuka pintu bagi siapa saja yang ingin membeli The Red. Kabar mengejutkan ini menjadi angin segar bagi sejumlah miliarder maupun konglomerat

Dunia

Rizky C. Septania

MUMBAI- Sepekan lalu, Fenway Sports Group Holdings LLC (FSG), pemilik klub Liverpool membuka pintu bagi siapa saja yang ingin membeli The Red, julukan klub sepakbola asal Inggris tersebut. Kabar mengejutkan ini menjadi angin segar bagi sejumlah miliarder maupun konglomerat yang ingin menggenggam klub bola tersebut.

Sejumlah konglomerat dunia dilaporkan tertarik untuk membeli Liverpool, salah satunya Mukesh Ambani, orang terkaya nomor dua di India dan Asia.  

Mengutip hindustentimes Selasa, 14 November 2022, untuk memiliki Liverpool, FSG kabarnya akan membanderol harga kisaran 4 miliar pounsterling atau kisaran Rp73,2 triliun (asumsi kurs Rp18.300 perpounsterling).

Meski klub dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, tambaknya jumlah tersebut tak jadi masalah bagi Ambani. Pasalnya, berdasar data Forbes Billionare Index, Ambani memiliki uang lebih dari 20 kali lipat dari harga jual Liverpool.

Berdasarkan data hari ini, Ambani memiliki kekayaan US$93,4 miliar atau kisaran Rp1,4 kuadriliun. Tak sampai di situ, jumlah kekayaannya membawa Mukesh Ambani berada pada urutan ke-8 dari daftar 10 orang terkaya di dunia bersama miliarder lainnya seperti Elon Musk, Bill Gates, dan Jeff Bezos.

Terkenal sebagai konglomerat di India, Mukesh Ambani rupanya terlahir di Yaman pada 19 April 65 tahun yang lalu. Meski dilahirkan di Yaman, Ambani tumbuh dan besar di Mumbai.

Saat menjelang dewasa, Ambani mengenyam pendidikan tinggi di Universitas Mumbai di Teknik Kimia. Setelahnya, Ia melanjutkan pendidikan bisnis di Universitas Stanford. Sayangnya, pendidikan tersebut tak ditekuninya hingga selesai.

Setelah bersekolah, Ambani dipercaya untuk memimpin Reliance Industries, perusahaan yang didirikan oleh sang ayah. Kala itu, ia bertanggung jawab atas bisnis yang bergerak di bidang petrokimia, minyak gas, telekomunikasi dan ritel.

Pada 2016, Ambani meluncurkan telepon 4G dan layanan broadband Jio yang saat ini memiliki lebih dari 420 juta pelanggan. Saat itu,  ia menjabat sebagai pemimpin, direktur pengelola, dan pemilik saham terbesar yakni sebanyak 48% di Reliance Industries.

Sekadar informasi, Reliance Industries tercatat sebagai salah satu perusahaan swasta terbesar di India yang termasuk dalam perusahaan Fortune 500.

Meski punya kekayaan segudang, Mukesh Ambani harus bersaing dengan dua konglomerat lain dari Amerika Serikat seperti Stephen Pagliuca dan Steve Ballmer maupun Uni Emirat Arab seperti Sameer Al Ansari. Jika ia sukses mengakuisisi Liverpool, maka ia akan menjadi orang india kedua yang memiliki klub di Liga Inggris.