Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melepas secara simbolis ujicoba motor listrik dalam acara peluncuran kolaborasi pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Jakarta, 22 Februari 2022. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Nasional

Luhut Sebut Motor Listrik Akan Disubsidi, Ini Kata Sri Mulyani

  • Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati turut angkat bicara terkait rencana pemberian subsidi bagi pembelian kendaraan listrik baik motor maupun mobil listrik.

Nasional

Debrinata Rizky

JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati turut angkat bicara terkait rencana pemberian subsidi bagi pembelian kendaraan listrik baik motor maupun mobil listrik.

Menkeu mengatakan, hal ini harus dikoordinasikan lebih lanjut dengan Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terkait berapa jumlah anggaran untuk merealisasikannya.

"Iya sedang dibahas anggaran terkait hal ini," katanya ditemui seusai Rapimnas Kadin 2022, di Hotel Borobudur, Jumat, 2 Desember 2022.

Namun, bendahara negara ini belum membahas lebih lanjut terkait skema pemberian subsidi tersebut seperti apa.

Sebelumnya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan, pemerintah akan memberikan subsidi untuk sepeda motor listrik hingga Rp6,5 juta per unit.

Tidak hanya itu, subsidi juga akan diberikan untuk pembelian mobil listrik, namun, Luhut enggan menyebut berapa yang akan diberikan. Hingga saat ini  Luhut mengatakan aturan pemberian subsidi untuk motor listrik tengah difinalisasi.

Harapannya dengan adanya subsidi tersebut bisa menarik minat masyarakat untuk beralih ke kendaraan mobil dan motor listrik. Selain itu, konsumsi bahan bakar minyak (BBM) fosil pun dapat ditekan.

"Mungkin Rp6,5 juta atau berapa kira-kira berkisar itu," ujar Luhut dalam acara PermataBank Wealth Wisdom 2022 beberapa waktu lalu.