Mandiri Utama Finance (MUF) Gelar #MUFMillenials Community Fiesta, Bentuk Apresiasi Kepada Nasabah Milenial
- Menyambut berakhirnya tahun 2021, Mandiri Utama Finance, anak perusahaan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk yang bergerak di sektor pembiayaan multiguna untuk m
Foto
Menyambut berakhirnya tahun 2021, Mandiri Utama Finance, anak perusahaan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk yang bergerak di sektor pembiayaan multiguna untuk melayani masyarakat Indonesia dengan cara pembayaran secara cicilan (angsuran) per bulan memberikan selebrasi kepada para komunitas mobil dan motor yang selama ini telah mendukung hadirnya #MUFMillennials; program kredit yang menyasar generasi milenial untuk memberikan berbagai kemudahan bagi generasi milenial dalam memiliki kendaraan.
Program #MUFMillennials sendiri adalah program pembiayaan kendaraan yang disediakan khusus untuk generasi milenial yaitu konsumen dengan usia 21 sampai dengan 35 tahun. Fasilitas pembiayaan yang ditawarkan sangat lengkap, mulai dari mobil baru dan bekas, motor baru dan bekas, serta fasilitas dana tunai untuk modal usaha ataupun kebutuhan konsumsi lainnya.
Melalui #MUFMillennials, pelanggan dapat memilih pola pembiayaan angsuran tetap, dengan tenor lebih panjang (hingga 7 tahun untuk mobil dan hingga 5 tahun untuk motor). Selain itu, generasi milenial juga diberikan opsi pembiayaan stepping payment atau angsuran berjenjang. Dengan skema ini, pembiayaan angsuran lebih ringan di awal tenor, kemudian meningkat sejalan dengan peningkatan penghasilan pelanggan. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia