Mantap! Bank DBS Kembali Dinobatkan Jadi Bank Terbaik di Dunia
JAKARTA – Penerbit keuangan Global Finance yang bermarkas di New York, menobatkan PT Bank DBS sebagai Bank Terbaik di Dunia untuk tahun ketiga berturut-turut. Sebelumnya, predikat tersebut kali pertama diraih DBS pada 2018. Pada tahun yang sama, bank ini juga menjadi Bank Global oleh The Banker, penerbitan milik Financial Times. Kemudian, pada 2019, DBS memperoleh […]
Industri
JAKARTA – Penerbit keuangan Global Finance yang bermarkas di New York, menobatkan PT Bank DBS sebagai Bank Terbaik di Dunia untuk tahun ketiga berturut-turut.
Sebelumnya, predikat tersebut kali pertama diraih DBS pada 2018. Pada tahun yang sama, bank ini juga menjadi Bank Global oleh The Banker, penerbitan milik Financial Times.
Kemudian, pada 2019, DBS memperoleh gelar Bank Terbaik di Dunia dari terbitan keuangan terkemuka Euromoney. Maka, gelar Global Finance 2020 menandai tahun ketiga DBS memperoleh anugerah Bank Terbaik sedunia secara berturut-turut.
- 11 Bank Biayai Proyek Tol Serang-Panimbang Rp6 Triliun
- PTPP Hingga Mei 2021 Raih Kontrak Baru Rp6,7 Triliun
- Rilis Rapid Fire, MNC Studios Milik Hary Tanoe Gandeng Pengembang Game Korea
- Anies Baswedan Tunggu Titah Jokowi untuk Tarik Rem Darurat hingga Lockdown
- IPO Akhir Juni 2021, Era Graharealty Dapat Kode Saham IPAC
Penerbit dan Direktur Redaksi Global Finance Joseph D. Giarraputo mengatakan, penghargaan tersebut mengukuhkan kepemimpinan dan kedudukan DBS di komunitas keuangan global dalam merumuskan masa depan perbankan.
“Tekat DBS lebih dari sekadar layanan perbankan untuk menciptakan masa depan berkelanjutan,” ujarnya dalam siaran tertulis yang diterima TrenAsia.com, Selasa, 8 September
Meurutnya, pandemi yang menjungkirbalikkan perdagangan dan membuat estimasi menjadi lebih sulit. Meskipun demikian, ia mengakui bahwa bisnis harus terus berjalan.
“Bank DBS adalah contoh bank yang siap menghadapi lonjakan permintaan layanan perbankan digital selama pandemi,” kata Joseph.
Dalam satu dasawarsa terakhir, lanjutnya, bank tersebut berinvestasi secara besar-besaran untuk mewujudkan transformasi digital dan menciptakan budaya perbankan inklusif serta efisien.
Sementara itu, CEO Bank DBS Piyush Gupta mengungkapkan apresiasinya. “Suatu kehormatan bagi kami terpilih sebagai bank terbaik di dunia untuk tahun ketiga berturut-turut,” ungkapnua.
Dalam masa sulit ini, kata Piyush, pihaknya menyadari peran terpadu perbankan dalam menopang karyawan, nasabah, dan masyarakat lebih luas. Hal ini menggarisbawahi fokusnya secara keseluruhan sebagai bank yang digerakkan oleh tujuan berkesinambungan menggerakkan perekonomian.
Secara terpisah, DBS juga dinobatkan oleh perusahaan konsultan strategi merek dan valuasi terkemuka, Brand Finance, sebagai Merek Paling Bernilai di Singapura untuk kali kedelapan, dalam laporan “100 Merek Terbaik Singapura” pada 2020.
DBS menempati urutan pertama untuk pemeringkatan 2020 dengan nilai merek sebesar US$8,47 miliar. Pada awal tahun ini, DBS dinobatkan sebagai Merek Bank Paling Bernilai di ASEAN untuk kali kedelapan dalam laporan “Perbankan 500” pada 2020 oleh Brand Finance.