<p>Karyawan beraktivitas di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) Jakarta. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Pasar Modal

Mantap! Dua Start Up IDX Incubator Siap IPO Semester I-2021

  • JAKARTA – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan dua perusahaan rintisan berbasis teknologi (start up) binaannya siap melakukan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) pada paruh awal tahun ini. Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan, dua start up itu tergabung dalam IDX Incubator. Program tersebut diinisiasi oleh BEI guna mendukung sekaligus […]

Pasar Modal

Drean Muhyil Ihsan

JAKARTA – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan dua perusahaan rintisan berbasis teknologi (start up) binaannya siap melakukan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) pada paruh awal tahun ini.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan, dua start up itu tergabung dalam IDX Incubator. Program tersebut diinisiasi oleh BEI guna mendukung sekaligus mengembangkan perusahaan berskala kecil dan menengah agar bisa menjadi bagian dari perusahaan tercatat.

Ia bilang, program IDX Incubator pertama kali dimulai di Jakarta pada 2017, kemudian disusul Surabaya dan Bandung tahun 2018.

“Fokus kami saat itu adalah membina serta mendidik binaan kami hingga memiliki produk atau jasa yang siap diluncurkan ke market,”ujarnya melalui pesan singkat kepada awak media, Kamis 18 Februari 2021.

Nyoman menjelaskan Incubator melakukan penyesuaian program menjadi “Road to IPO” ketika papan akselerasi pertama kali dirilis tahun 2019.

Pada program itu, BEI merancang kurikulum yang diklaim lebih fokus dalam membantu start up untuk menyiapkan proses IPO serta pencatatan saham di bursa.

“Kami bekerja sama dengan beberapa expert sebagai partner kami dalam menjalankan program IDX Incubator, yaitu konsultan hukum, venture capital, kantor akuntan publik, dan lain-lain,” tambahnya.

Per 17 Februari 2021, total binaan IDX Incubator sebanyak 114 binaan yang tersebar di tiga kota. Di antaranya 62 start up binaan di Jakarta, 24 start up binaan dari Bandung, dan sebanyak 28 start up binaan berada di Surabaya.

Sementara itu, total binaan IDX Incubator yang sudah tercatat di BEI sejak program berdiri sebanyak tiga perusahaan antara lain PT Yelooo Integra Datanet Tbk (YELO), PT Tourindo Guide Indonesia Tbk (PGJO), dan PT Cashlez Worldwide Indonesia Tbk (CASH).

Adapun binaan yang tergabung dalam program “Road to IPO” adalah sebanyak 45 perusahaan. Rinciannya, Jakarta sebanyak 19 binaan, Bandung sebanyak 12 binaan, dan Surabaya sebanyak 14 binaan.