
Mengapa SBN Jadi Pilihan Tepat Saat Pasar Saham Bergejolak?
- Obligasi lebih stabil karena pergerakannya lebih pasif dibandingkan instrumen investasi lainnya.
Bursa Saham
JAKARTA - Instrumen Surat Berharga Negara (SBN) semakin menarik perhatian investor sebagai alternatif investasi di tengah tingginya volatilitas Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang terjadi belakangan ini.
CEO Mirae Asset, Tae Yong Shim, menilai bahwa Surat Utang Negara (SUN) memiliki risiko relatif rendah dan dijamin oleh undang-undang. Hal ini menjadikannya pilihan investasi konservatif yang membantu investor menghadapi ketidakstabilan pasar.
Shim menjelaskan bahwa obligasi lebih stabil karena pergerakannya lebih pasif dibandingkan instrumen investasi lainnya. Selain itu, investor dapat memperoleh keuntungan dari pendapatan tetap yang dibayarkan secara berkala melalui kupon bunga.
- SRC Gelar Pesta Retail Daerah 2025 di 11 Kota untuk Dorong Transformasi UMKM
- Sritex Tak Tertolong, 10.969 Buruh Kena PHK Sepanjang 2025
- IHSG Jeblok, Mengapa Investor Ramai-ramai Tinggalkan Indonesia?
Dalam kondisi pasar yang berfluktuasi tinggi, SBN menjadi strategi diversifikasi portofolio yang lebih stabil. Namun, tantangan yang dihadapi investor ritel adalah keterbatasan akses akibat pembelian minimum yang cukup tinggi.
Direktur Global Financial Markets PT Bank DBS Indonesia, Puneet Punj, mengatakan bahwa pasar obligasi Indonesia pada 2025 menawarkan prospek menarik. Kebijakan moneter dan fiskal yang mendukung serta potensi penurunan suku bunga diharapkan meningkatkan daya tarik obligasi.
Sebagai langkah memperluas akses investor ritel ke obligasi negara, Mirae Asset Sekuritas Indonesia menggandeng PT Bank DBS Indonesia menghadirkan instrumen investasi obligasi pemerintah melalui platform M-STOCK.
Platform ini memungkinkan investor membeli seluruh seri obligasi pemerintah di pasar sekunder, termasuk SBN konvensional dan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN/sukuk negara).
“M-STOCK dirancang dengan teknologi canggih, real-time, seamless, dan terjangkau dengan minimal nominal pembelian Rp1 juta,” ujar Shim dalam keterangan resminya, Jumat, 28 Februari 2025.
Kolaborasi Mirae Asset dan Bank DBS Indonesia bertujuan memberikan akses lebih mudah dan terjangkau bagi investor ritel dalam berinvestasi di SBN. Shim optimistis investor ritel dapat mengembangkan portofolio mereka dengan lebih aman.
Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia, Lim Chu Chong, menambahkan bahwa kolaborasi ini menggabungkan keahlian Bank DBS Indonesia di perbankan digital dengan kekuatan Mirae Asset di bidang investasi dan manajemen aset.
“Kami akan menyediakan layanan keuangan yang komprehensif untuk memberdayakan individu dan bisnis,” ungkapnya.
Dengan adanya kemitraan ini, Bank DBS Indonesia berkontribusi dalam meningkatkan aksesibilitas terhadap produk investasi, memperkuat literasi keuangan, dan mendorong budaya investasi yang bertanggung jawab di Indonesia.
Sebagai informasi, pada penutupan perdagangan hari ini, IHSG mengalami pelemahan signifikan sebesar 214,85 poin atau 3,31%, sehingga anjlok ke level 6.270,60. Penurunan tajam ini mencerminkan tekanan jual yang tinggi di pasar.