Menumbuhkan Kecintaan Membaca Sejak Dini Melalui Aplikasi Perpustakaan Digital BukuAku
- Merujuk Program for International Student Assesment (PISA) Indonesia termasuk dalam 10 negara dengan peringkat literasi rendah. Tercatat, Indonesia mendud
Foto
Merujuk Program for International Student Assesment (PISA) Indonesia termasuk dalam 10 negara dengan peringkat literasi rendah. Tercatat, Indonesia menduduki peringkat 62 dari 70 negara. Hal ini pun terbukti dengan belum menjamurnya budaya membaca di kalangan masyarakat. Melihat hal ini, holding company Lumina Education, Stephanie Riady meluncurkan aplikasi BukuAku, sebuah aplikasi perpustakaan digital untuk para pembaca muda, dimulai dari usia balita hingga 14 tahun.
BukuAku dirancang untuk menghadirkan pengalaman membaca yang menyenangkan untuk membangun rasa cinta membaca sejak dini. Untuk membangun budaya cinta membaca sejak dini, BukuAku memberikan pengalaman membaca yang menyenangkan dan komprehensif bagi anak-anak. Dilengkapi dengan fitur unggulan seperti Read-to-me Books, fitur audio agar kegiatan membaca lebih interaktif. Setiap kata yang sedang dibaca diberi tanda kotak saat audio diputar untuk membantu si kecil menghubungkan suara dan teks.
Foto : Panji Asmoro/TrenAsia