Metrodata Electronics Bakal Stock Split 1:5, RUPSLB 16 Desember 2021
- PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) berencana melakukan pemecahan nilai nominal saham atau stock split dengan rasio 1:5.
Korporasi
JAKARTA – Emiten distributor IT hardware dan software PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) berencana melakukan pemecahan nilai nominal saham atau stock split dengan rasio 1:5.
Seperti dikutip dari pengumuman yang dirilis Rabu, 24 November 2021, jumlah saham sebelum stock split adalah 2.455.376.917 lembar dan akan menjadi 12.276.884.585 lembar setelah stock split.
Nilai nominal saham sebelum stock split adalah Rp50 dan akan menjadi Rp10 setelah stock split.
Perseroan akan meminta persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 16 Desember 2021.
- Antisipasi Ketidakpastian Pandemi, OJK Siapkan Kebijakan Khusus Industri Keuangan Non Bank
- IFG Gandeng BNI dan BTN Wujudkan Industri Asuransi Sehat
- Uang Beredar Oktober 2021 Tumbuh 10,2%
Adapun jadwal perdagangan saham dengan nominal baru diharapkan bisa dimulai pada Januari 2022.
Manajemen mengungkapkan stock split ini bertujuan meningkatkan likuiditas perdagangan saham Perseroan di Bursa Efek Indonesia (BEI), dan harga saham Perseroan menjadi lebih terjangkau bagi para investor khususnya para investor ritel.
“Para investor ritel ini kita ketahui telah mengalami peningkatan yang tajam selama masa pandemi di pasar modal Indonesia, sehingga diharapkan akan meningkatkan jumlah pemegang saham Perseroan,” ungkap manajemen.